Cewekbanget.id - Salah besar kalau masih ada yang bilang kebaya adalah pakaian kuno yang enggak bisa mengikuti trend saat ini.
Kebaya jadi salah satu warisan budaya Indonesia yang biasanya sering dikenakan saat acara besar.
Banyak variasi dan model baru biar kebaya makin menarik perhatian milennial.
Baca Juga: 9 Seleb Indonesia Ini Dibilang Mirip dengan Seleb Korea! Setuju?
Tapi tetap saja, model baru kebaya enggak menghilangkan makna sebagai pakaian yang menunjukkan sisi keanggunan dan kebanggaan perempuan yang memakainya.
Nah, karena makna dalam dari kebaya, ada event spesial tentang kebaya nih, girls. Yuk cari tahu infonya!
Baca Juga: Seungri Dikabarkan Bakal Segera Wamil pada Awal Maret. Bagaimana dengan Kasusnya?
Event Wanita Berkebaya 2020 di Yogyakarta
Pada Kamis (20/2), digelar acara bertajuk Wanita Berkebaya 2020 di Sleman City Hall, Yogyakarta.
Acara ini merupakan hasil kerja sama antara MATRA (Masarakat Adat Nusantara), SRITA (Srikandi Masyarakat Adat Nusantara), dan DPD Tiara Kusuma DIY yang turut didukung oleh Sleman City dan Shinta Bella.
Kontes busana kebaya jadi salah satu kategori budaya yang disuguhkan selama acara ini berlangsung.
Baca Juga: Catchy! Anak Parto, Amanda Caesa Punya 4 Cara Tampil Keren Pakai Turtleneck Top!
Antusiasme tinggi dari masyarakat
Mengutip dari NOVA, Direktur Utama Sleman City Hall, Soekeno mengatakan kalau target awal pengunjung adalah 2.020 orang.
Namun ternyata pengunjung yang hadir bahkan menembus angka lebih dari 2.500 orang.
Salah satu yang ikut hadir adalah anggota dari alumni Perempuan Inspiratif NOVA (PIN) dari tahun 2009 sampai 2017.
“Tentu, kami datang ke acara ini ingin ikut melestarikan kebaya dan batik milik Indonesia. Selain itu, sekaligus mempererat silaturahmi dengan reuni anggota PIN lintas generasi,” ujar Rochmatun Nisa, ketua panitia reuni Perempuan Inspiratif NOVA 2020, sekaligus ibu PIN 2013.
Memecahkan rekor
Selain tingginya antusias dari masyarakat, Event Wanita Berkebaya 2020 juga memecahkan rekor lho.
Rekor yang berhasil dipecahkan adalah pengenaan kebaya nusantara terbesar yang disahkan oleh Royal Worlds Records untuk Cultural Diversity and World Peace.
Harapannya adalah para perempuan Indonesia bisa ikut berkontribusi sebagai agen perdamaian dunia.(*)
Baca Juga: Makeup Makin Flawless Pakai 3 Bedak Padat Lokal Kualitas Terbaik Harga 20 Ribuan Ini!