Pasti udah enggak asing dong dengan Running Man?
Yaps! Running Man memang jadi salah satu variety show populer di Korea yang juga sukses dibuat dengan berbagai versi di negara-negara asia.
Enggak hanya itu, Running Man juga mengambil lokasi syuting di beberapa negara, termasuk Indonesia.
Bahkan Running Man sudah beberapa kali lho datang ke Indonesia!
Pada 2014 lalu, untuk episode spesial ke-200, ketujuh member Running Man ikut meramaikan gelaran Asian Dream Cup di Gelora Bung Karno, Jakarta dan dilanjutkan dengan berkeliling di Taman Safari, Bogor.
Terakhir, Running Man kembali ke Indonesia untuk menyelesaikan misi mereka di Pantai Timang, Gunungkidul, Yogyakarta.
Baca Juga: Selain ‘Parasite,’ 5 Film Korea Ini Juga Angkat Kritik Sosial. Keren! We Got Married
Selain Running Man, We Got Married juga sering banget jadikan Indonesia sebagai lokasi syuting mereka.
Variety show yang menampilkan keseruan dan kisah romantis pasangan selebriti ini paling sering mengunjungi Pulau Bali dan Pulau Lombok.
Soalnya kedua pulau yang ada di Indonesia itu memang terkenal dengan suasana romantisme-nya ya, girls?