5 Tanda Hubungan Pacaran yang Enggak Akan Bertahan Sampai Satu Tahun!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 4 Maret 2020 | 10:05 WIB
Drama Reply 1988 (Foto: Soompi)

2. Enggak pernah berantem

Dalam intensitas yang wajar, berantem atau berargumen justru menandakan hubungan yang sehat.

Argumen yang sehat adalah saat kita berusaha untuk memperjuangkan yang kita inginkan.

Kalau kita enggak nyaman dengan sesuatu yang pacar lakukan, kita harus bicarakan.

Kalau kita enggak melakukannya, ini tandanya kita sebenarnya udah enggak terlalu peduli dengan hubungan kita dan pacar.

Baca Juga: Skincare Hingga Makeup, Ini 4 Produk Lokal Terbaru yang Wajib Kita Coba di Bulan Maret 2020!

3. Mengkritik berlebihan

Mengkritik pacar, meskipun bercanda, bukanlah hal yang baik untuk menjaga hubungan kita.

Walaupun  pacar menanggapinya dengan tertawa, lama-lama ini juga akan membuatnya sakit hati.

Apalagi jika hal yang dikritisi adalah hal-hal sensitif seperti berat badan, jerawat, dan sebagainya.