Awas, 5 Jenis Skincare Ini Nyatanya Sumbat & Bikin Pori-pori Besar!

By Marcella Oktania, Selasa, 10 Maret 2020 | 13:10 WIB
Kulit bersih dan segar (mrjanallinone.com)

CewekBanget.ID - Seabgai cewek, kita wajib merawat kulit kita, salah satunya dengan memakai skincare.

Namun, bisa jadi skincare yang kita pakai malah membuat pori-pori kulit jadi tersumbat dan makin besar, lho!

Makanya, lebih baik cari tahu dulu 5 jenis skincare yang ternyata bisa sumbat dan bikin pori-pori kulit terlihat lebih besar!

Baca Juga: Yuk Kecilkan Pori-pori Kulit dengan 3 Serum Lokal 100 Ribuan Ini!

Memakai facial foam

Memakai facial foam

Pernah enggak sehabis cuci muka, kulit malah terasa kencang tertarik? Jangan diabaikan, tanda pada kulit ini bisa jadi ingin memperingatkan kita bahwa pori-pori kulit bisa makin membesar, lho!

Tanpa kita sadari, sebenarnya kondisi wajah yang kering tertarik sehabis mencuci muka adalah tanda bahwa pembersih wajah yang kita pakai sangat kasar buat kulit kita.

Kalau kulit jadi kering, produksi sebum bakalan meningkat, sehingga pori-pori bakalan terlihat lebih besar dan gampang tersumbat.

Sebisa mungkin, jauhi pembersih wajah dengan kandungan foam yang ternyata sangat enggak baik buat kulit dengan pori-pori besar, karena kandungan foam-nya bisa menarik kelembapan kulit!

Scrub dengan butiran besar

scrub wajah

Setiap harinya pasti bakalan ada kulit yang mati dan digantikan dengan kulit yang baru. Kalau dibiarkan menumpuk, memang kulit mati tersebut bakalan membuat kulit jadi terlihat kusam, kotor, dan kasar. Itulah kenapa kita wajib menggunakan scrub biar bisa membuang kulit mati dan memperlihatkan kulit yang baru.

Namun, bukan berarti kita harus melakukan scrub setiap hari, ya! Scrub yang dilakukan setiap hari bakalan bikin kulit jadi super kering, sehingga membuat produksi sebum di kulit makin banyak lagi.

Ditambah lagi, scrub dengan butiran yang terlalu besar juga bisa merusak permukaan kulit dan membuka pori-pori, sehingga pori-pori makin terlihat besar!

Pelembap dengan kandungan berat

memakai pelembap

Kulit yang terhidrasi dengan baik bakalan bikin kulit jadi lebih sehat, deh.

Namun, pemilihan pelembap juga harus disesuaikan dengan kebutuhan kulit.

Kalau kulit kita berminyak, berjerawat, dan sensitif, sebaiknya jangan pernah gunakan pelembap dengan kandungan yang berat, seperti cocoa butter, coconut oil, atau lanolin.

Ketiga kandungan tersebut bisa menyumbat pori-pori, mengiritasi kulit sensitif, dan mencegah kotoran di dalam pori-pori jadi bisa keluar, lho! 

Baca Juga: 5 Langkah Skincare yang Ampuh Untuk Membersihkan Pori-pori Tersumbat!

Skincare acid yang salah

memakai toner acid

Zaman sekarang sudah banyak banget skincare dengan kandungan acid aktif yang lebih ampuh merawat kulit kita.

Namun saking banyaknya skincare acid yang ada di pasaran, kita punya kemungkinan salah pilih dan malah membuat pori-pori kulit kita jadi membesar, lho!

Misalnya kita punya kulit sensitif, tapi malah menggunakan salicylic acid yang bisa membersihkan pori-pori, tapi mengelupas dan mengeringkan kulit!

Sebaiknya, kita yang punya kulit sensitif menggunakan glycolic acid yang lebih ramah dan aman!

Menggunakan kertas minyak

memakai blotting paper untuk menyerap minyak di wajah

Please banget jangan gunakan kertas minyak lagi, girls!

Blotting paper atau kertas minyak memang ampuh banget menarik minyak berlebih dari permukaan kulit, sehingga kulit kembali kelihatan matte.

Namun, penggunaan blotting paper sebenarnya hanya membuat kulit jadi dehidrasi, sehingga kulit kita merasa perlu memproduksi makin banyak minyak lagi, nih!

Kalau sudah begini, makin banyak minyak diproduksi kulit, makin parah pula pori-pori akan tersumbat dan membesar, deh.

(*)

Baca Juga: Juara! 3 Skincare Lokal Kandungan Tea Tree Oil Buat Kulit Berjerawat!