Enggak Cuma Difilmkan, ‘Gundala Putra Petir’ Juga Dibikin Versi Inggris!

By None, Rabu, 11 Maret 2020 | 12:09 WIB
Komik Gundala Dibikin Versi Inggris (Foto : Kolase CewekBanget.ID)

Terinspirasi dari Tokoh Nyata

Gundala

Seperti yang kita tahu karakter Gundala dikenal lewat karya dari komikus Harya Suryaminata atau kerap disapa Hasmi.

Yaps, karakter pada komik pertama karya Hasmi yang berjudul Gundala Putra Petir ini ternyata terinspirasi dari tokoh nyata yaitu Ki Ageng Sela.

Diketahui Ki Ageng Sela adalah tokoh spiritual berilmu tinggi dan salah satu leluhur dari raja-raja Jawa.

Punya Kekuatan Super

Gundala

Komik superhero ini mengisahkan seorang ilmuwan muda bernama Sancaka yang bertekad menemukan serum anti petir.

Tapi disaat Sancaka sedang gencarnya mencari serum itu, dia justru tersambar halilintar.

Menariknya dari halilintar tersebutlah akhirnya Sancaka mendapatkan kekuatan super.

Fyi, dalam komik Gundala Putra Petir, Hasmi menggambarkan lokasi petualangan Gundala seakan-akan berlatar di Yogyakarta.

Baca Juga: Enggak Banyak yang Tahu, 5 Film Marvel Ini Batal Diproduksi! Termasuk Hulk Versi Cewek!