Enggak Cuma Kontrol Minyak di Wajah, Ini Kegunaan Kertas Minyak Wajah!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 16 Maret 2020 | 14:10 WIB
Oil control film. (Foto: Pinterest)

Pengganti Dry Shampoo

memakai dry shampoo

Rambut lepek atau berminyak dapat diatasi dengan menggunakan kertas minyak wajah alih-alih dry shampoo.

Caranya adalah dengan mengambil beberapa lembar kertas minyak wajah sebelum digosokkan pada bagian kulit kepala.

Hal itu dilakukan demi menyerap kadar minyak berlebih pada rambut.

Hanya saja, cara tersebut memang bakal memakan waktu cukup lama, jadi kita mesti bersabar.

Baca Juga: 5 Aplikasi Sehari-hari yang Bikin Handphone Boros Baterai. Wajib Tahu!

Membersihkan Layar Ponsel

Risih dengan layar ponsel yang kotor?

Kalau kita punya kertas minyak wajah, hal itu bisa diatasi kok!

Malah, kertas minyak wajah justru lebih ampuh membersihkan residu make up atau kotoran pada layar ponsel dibanding tisu atau kain lap.

Pastikan layar ponsel kita selalu bersih ya girls, apa lagi jika kita sering menggunakan ponsel untuk menelepon dan menempelkan bagian layar pada area wajah.

(*)