Sekolah Libur Gara-gara Corona, Belajar Lewat 8 E-Learning Gratis Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 17 Maret 2020 | 11:35 WIB
Drama 'I'll Visit You When the Weather is Nice' (foto : JTBC)

Baca Juga: 5 Fasilitas Sosial Ini Harus Ditutup karena Imbas Corona. Mending di Rumah Aja!

Google G Suite for Education 

Sehubungan dengan mewabahnya virus corona, Google menyediakan sarana pendidikan jarak-jauh untuk siswa dan guru melalui sejumlah fiturnya yang dapat diakses secara cuma-cuma.

Seluruh pengguna G Suite dapat menggunakan Hangouts Meet untuk konferensi via video dan Google Classroom untuk mengikuti kelas dari rumah.

Fitur terlengkap Hangouts Meet meliputi kemampuan live streaming hingga 100,000 penonton dalam suatu pertemuan besar serta kapasitas hingga 250 peserta per kelas.

Fitu tersebut disediakan Google secara gratis hingga 1 Juli 2020.

Quipper School

Beranda Portal 'Quipper School.'

Dilansir dari Nextren, Associate Manager Quipper Hanani Faiza menjelaskan bahwa pihaknya akan memberikan akses dan material gratis bagi sekolah, guru, dan siswa.

Quipper School juga dapat digunakan guru dan sekolah untuk memberikan tugas dan ujian, sekaligus memonitor hasil kerja siswa.

Salah satu fitur yang termasuk di dalamnya adalah video, modul, dan kumpulan soal UN dan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) seleksi masuk mandiri perguruan tinggi negeri (SBMPTN) untuk guru SMP dan SMA di seluruh Indonesia.

Layanan dari Quipper School ini bakal tersedia pada Selasa (17/3/2020).