CewekBanget.ID - Pandemi virus corona (COVID-19) masih belum berakhir dan membuat semua orang mengalami kesulitan sehari-hari.
Salah satu pihak yang paling bekerja keras dalam usaha penanganan virus ini adalah para petugas kesehatan yang berada di garda paling depan perlawanan terhadap COVID-19.
Maka demi menunjukkan dukungan terhadap para pejuang kesehatan, organisasi relawan medis internasional Sports Doctors mengadakan kampanye relay pesan dukungan dari para tokoh publik hingga masyarakat di Korea Selatan dan seluruh dunia.
Baca Juga: Yoon Hak 'Supernova,' Seleb Kpop Pertama yang Dikonfirmasi Positif Corona
Ada banyak idola K-Pop juga yang bergabung dalam kampanye ini.
Kang Daniel dan Ong Seongwu
Dua mantan anggota boy group Wanna One, Kang Daniel dan Ong Seongwu, turut berpartisipasi dalam relay dukungan terhadap garda depan penanganan COVID-19 yang diadakan oleh Sports Doctors, sebuah komunitas relawan medis internasional.
"Saya hendak berterimakasih kepada para petugas medis di Korea dan seluruh dunia yang dengan berani berjuang melawan virus," kata Daniel dalam pesan bertandatangannya yang diunggah di akun Instagram Sports Doctors, "Saya juga berharap masyarakat akan melakukan yang terbaik tanpa putus asa."
Sementara itu, Seongwu dalam unggahan terpisah mengatakan, "Saya akan mendukung seluruh petugas medis termasuk petugas kesehatan Korea yang telah bekerja keras untuk mengakhiri virus ini."
Selain Sports Doctors, Ong Seongwu juga sebelumnya berdonasi untuk program darurat dukungan bagi kelompok rentan COVID-19 dan didedikasikan atas nama WELO, klub penggemarnya.
Baca Juga: Posting Foto dan Video Dance, Kang Daniel Beri Kode Comeback?
Monsta X, Soyou, WJSN, dan Jeong Sewoon
Para artis dari label Starship Entertainment seperti Monsta X, Soyou, WJSN, dan Jeong Sewoon pun ikut menyuarakan dukungan mereka melalui kampanye Sports Doctors.
"Kami sangat berterimakasih kepada seluruh petugas medis yang tanpa lelah bekerja di lapangan untuk mencegah infeksi virus," ungkap Shownu, leader boy group Monsta X, seperti yang tertera pada caption unggahan Instagram Sports Doctors pada Senin (6/4/2020), "Kami akan senantiasa mendukung kalian agar menang dalam perlawanan terhadap COVID-19."
Pada awal Maret 2020 lalu, Monsta X diketahui telah menyumbangkan bantuan dana sebanyak 100 juta Won atas nama grup mereka sendiri kepada organisasi Good Neighbors untuk mencegah penyebaran COVID-19.
Soyou eks-'SISTAR' juga mengirimkan pesan bagi para petugas kesehatan garda depan dan mengatakan telah mendengar kabar menyedihkan mengenai pengorbanan mereka beberapa hari sebelum itu.
"Seluruh negeri mendukung kalian bersama-sama, jadi saya harap para petugas medis akan bersemangat hingga akhir," kata Soyou.
Baca Juga: Enggak Bilang Agensi, Monsta X Donasi 100 Juta Won Untuk Pencegahan Corona!
ASTRO, Weki Meki, ELRIS, VICTON, dan Sejeong
Boy group ASTRO juga menyatakan keprihatinan dan dukungan mereka bagi para petugas kesehatan di Korea dan seluruh dunia.
"Semuanya sedang dalam masa yang sulit akibat virus ini, tapi jika kita bekerjasama, kita akan dapat melaluinya," kata Cha Eunwoo 'ASTRO.'
Selain ASTRO, girl group Weki Meki dan ELRIS serta boy group VICTON pun mengikuti kampanye ini dengan menunjukkan foto masing-masing grup yang sedang memegang kertas berisi pesan dukungan mereka melalui Sports Doctors.
Sedangkan Sejeong 'Gugudan' menyatakan terima kasih kepada seluruh petugas medis dari Korea dan berbagai negara lainnya.
"Saya percaya masa depan akan lebih baik dan saya harap seluruh masyarakat dapat melalui semua ini dengan penuh harapan," ujar Sejeong.
(*)