CewekBanget.ID - Siapa yang bisa pede kalau ada komedo di wajahnya?
Komedo biasanya berwarna kehitaman, tapi ada pula yang berwarna putih dan biasanya lebih parah kondisinya.
Komedo sendiri muncul ketika pori-pori tersumbat, salah satu jenis jerawat lainnya. Komedo juga bisa membuat pori-pori kita terlihat besar dan jorok, nih!
Kalau sudah menggunakan pore strips atau melakukan facial untuk menghilangkan komedo, sebaiknya kita juga harus punya kebiasaan yang membuat komedo enggak bakalan balik lagi, nih
Makanya, yuk cegah komedo balik lagi dengan lakukan 5 kebiasaan ini dengan rajin!
Baca Juga: Komedo Membandel Bakal Cepat Hilang Berkat 4 Bahan Alami Ini!
Rajin eksfoliasi
Mencuci muka dan melakukan double cleansing setiap hari aja enggak cukup.
Kita butuh bantuan exfoliator untuk membersihkan wajah hingga ke pori-pori terdalam dan menghilangkan sel kulit mati.
Makanya kita wajib rajin mengeksfoliasi kulit, setidaknya 1-2 kali dalam seminggu.