5 Keuntungan yang Kita Rasakan Saat Punya Sahabat Cowok. Seru Banget!

By Elizabeth Nada, Minggu, 17 Mei 2020 | 15:00 WIB
Ilustrasi sahabat cowok ()

1. Simpel dan santai. Bye-bye drama!

Pertama, yang mungkin paling banyak kita rasakan adalah sahabat cowok itu lebih santai dan enggak suka drama. Bisa dibilang cowok itu termasuk tipe simpel alias enggak ribet.

Kita enggak dandan sekalipun, mereka enggak begitu peduli dan enggak bakalan mengomentari penampilan kita, kok. Nah..keuntungan lainnya kalau kita lagi pengin dandan, kita jadi yang paling cantik dan enggak ada saingan, deh! hi-hi.

Sahabat cowok juga bakal menyikapi sesuatu dengan lebih santai alias no drama! he-he.

Eits, bukan berarti kalau kita punya sahabat cewek bakal banyak drama yang terjadi terus-menerus.

Namun, sahabatan sama cowok membuat kemungkinan adanya konflik di antara kita dan sahabat jadi lebih sedikit, girls. Balik lagi, itu karena cowok biasanya lebih santai dan enggak suka sesuatu yang ribet. Bye-bye drama! he-he.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ternyata Ini 5 Penyebab Gusi Berwarna Kehitaman!

2. Asyik diajak curhat

Khawatir kalau curhat sama sahabat cowok itu enggak asyik?

Wah.. itu salah besar, girls! he-he. Biarpun sifat cowok pada dasarnya cuek, mereka tetap peduli dengan masalah teman-temannya, kok. Sahabat cowok juga pendengar yang baik, lho!

Ketika kita curhat, sahabat cowok akan memberikan pandangan yang berbeda yaitu, bersikap dari perspektif cowok. Otomatis kita jadi punya banyak saran dan masukan yang bisa kita pertimbangkan.