Willy Wonka & The Chocolate Factory
Rilis tahun 1971, film musikal ini diperankan oleh Gene Wilder sebagai Willy Wonka yang bahkan namanya masih disebut-sebut hingga saat ini.
Film Willy Wonka & The Chocolate Factory ini dibuat dengan budget $3 juta, tapi hanya berhasil menghasilkan keuntungan sebesar $1 juta.
Namun, enggak lama setelahnya, ternyata film ini berhasil mendapatkan pamornya dan bertahan hingga sekarang!
Blade Runner & Blade Runner 2049
Blade Runner yang muncul tahun 1982 enggak bisa langsung menarik perhatian. Barulah ketika orang-orang mulai tertarik pada genre sci-fi, Blade Runner mulai jadi salah satu film yang harus dilihat para penggemar film sci-fi.
Lucunya, hal ini terulang pula dengan sekuelnya, yaitu Blade Runner 2049. Diperkirakan debutnya bakalan langsung meledak dan menciptakan sejarah.
Yang terjadi, Blade Runner 2049 malah mengalami kekecewaan, karena menganggap bisa menyentuh angka $60 juta, tapi hanya berhasil mendapatkan $50,2 juta pada minggu pembukaan.
Beruntungnya, para pencinta film sci-fi lagi-lagi menyelamatkan film ini menjadi salah satu film dengan CGI terbaik yang pernah ada!
(*)
Baca Juga: Bikin #WaktuBerkualitas dengan Nonton 5 Serial Netflix Terbaik!