Bikin Tua! 3 Jenis Skincare Ini Sebaiknya Enggak Perlu Dipakai Remaja!

By Marcella Oktania, Kamis, 4 Juni 2020 | 17:00 WIB
Ilustrasi remaja memakai skincare (momjunction.com)

CewekBanget.ID - Skincare memang jadi salah satu kebutuhan kulit cewek, dimulai dari remaja hingga orang dewasa.

Namun tahukah kamu kalau sebenarnya ada skincare tertentu yang enggak boleh dipakai oleh remaja, karena bisa menyebabkan kulit wajah kita menua lebih cepat dan rusak?

Makanya, jangan pernah pakai 3 jenis skincare ini kalau kita masih remaja, ya!

Baca Juga: 3 Krim Lokal Penghilang Bekas Jerawat Kehitaman Paling Cepat!

Eye cream

memakai eye cream

Eye cream sendiri memang ada banyak macam, yaitu untuk menghilangkan mata panda atau menyamarkan kerutan halus hasil penuaan dini.

Namun sebenarnya, remaja enggak seharusnya pakai eye cream, kok!

Namun kalau kamu punya kondisi khusus, misalnya punya kulit sangat kering, ditambah mata panda yang menyeramkan, hingga mata yang gampang banget terlihat bengkak, sebaiknya gunakan eye cream, ya.

Kalau enggak punya kondisi mata khusus, jangan gunakan eye cream, deh!

Eye cream sendiri sebaiknya dipakai mulai usia 20 tahun awal, ketika tanda-tanda penuaan sudah mulai terlihat di bagian mata, nih.