Cerita Lucky Fans Asal Indonesia yang Namanya Ditulis di Album Terbaru WOODZ (Cho Seungyoun)

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 11 Juni 2020 | 21:49 WIB
Lucky fans asal Indonesia - WOODZ (Kolase CBID)

Cewekbanget.id - Mana nih MOODZ, Unicorn, atau One It yang udah enggak sabar dengan comeback terbaru Cho Seungyoun?

Seperti yang udah diumumkan oleh agensinya, Yuehua Entertainment, kalau Cho Seungyoun bakal segera comeback dengan merilis mini album bertajuk EQUAL.

Promosi sebagai solois, Cho Seungyoun bakal promosi dengan menggunakan nama WOODZ.

Setidaknya nih ada 7 lagu di mini album EQUAL yang rencananya rilis pada akhir Juni mendatang.

Baca Juga: DIY Anting Lucu Kayak Idol Kpop untuk Isi #WaktuBerkualitas!

Membuktikan diri sebagai seorang all-rounder, seluruh lagu di album ini ditulis dan diproduksi sendiri oleh WOODZ bersama dengan timnya.

Tapi ada yang menarik dengan salah satu lagu yang ada di tracklist tersebut, tepatnya di lagu berjudul 주마등 atau Phantasmagoria.

Lagu itu ia tulis bersama dengan ide lirik dari para penggemarnya, salah satu lucky fans itu adalah fans asal Indonesia lho.

Seperti apa cerita dari lucky fans yang dibagikan langsung kepada tim Cewekbanget.id ini? Yuk cari tahu!

Baca Juga: 4 Channel YouTube yang Bisa Dijadikan Referensi Bikin Dessert

WOODZ mengajak penggemar buat bikin lagu

Cho Seungyoun memang cukup sering melakukan siaran langsung lewat Instagram untuk menyapa para penggemarnya.

Seperti pada Januari lalu, Cho Seungyoun sempat melakukan live Instagram dan mengatakan kalau dia bakal bikin event buat bareng-bareng dengan penggemarnya bikin lagu.

Lewat fancafenya, para penggemar bisa mengirimkan lirik kepada Seungyoun dan ia akan memilihnya buat dimasukkan ke lagu.

Lucky fans asal Indonesia

Penggemar yang liriknya dipakai oleh Seungyoun bakal ditulis sebagai bagian dari credit lagu.

Nah, lagu tersebut adalah 주마등 atau Phantasmagoria.

Baca Juga: Bahaya Makan Prasmanan Selama Pandemi Covid-19 Belum Usai. Semuanya Bisa Tertular!

Lirik dari salah satu fans asal Indonesia dipilih oleh Seungyoun

Dengan menggunakan nama Wangdangyu, lirik yang ia kirimkan ke fancafe WOODZ dipilih dan namanya masuk ke dalam credit lagu tersebut.

Ternyata, saat itu ia hanya iseng aja lho mengikuti event fan song dari WOODZ ini.

"Pengen ikut itu sebenernya ngasal banget, ga terlalu banyak mikir, cuma pengen ngeramein event ini aja.

Sama sekali ga kepikiran kalo message-nya akan diliat sama Seungyoun. Secara komen di IG live juga ga pernah dinotice kan.

Sejujurnya aku ga inget jelas apa yg aku tulis disitu," ungkapnya kepada tim Cewekbanget.id.

Enggak menyangka liriknya bakal dipilih oleh Seungyoun

"Aku bahkan ga screenshot formnya.

Karena ga kepikiran akan beneran dipilih dan itu karena udah dari Januari.

Aku udah mengikhlaskan dan nganggep apa yang aku tulis di event itu ya just another fan letter buat dia."

Sempat enggak percaya ada nama yang jadi inisialnya di credit lagu WOODZ

Baca Juga: Bingung Tentukan Prodi untuk Daftar SBMPTN 2020? Begini Strateginya!

Wangdangyu menerima informasi kalau namanya dicantumkan oleh Seungyoun di credit lagunya dari temannnya.

Lucky fans asal Indonesia - WOODZ

"Temenku tiba-tiba DM kok dia baca namaku disitu, kaya 'Heh ini namanya nagapain disitu??', baru abis itu aku gemeter.

Seriusan gemeter, jantung udah deg-degan kenceng banget lemes. Terus abis duduk, tiba-tiba nangis," tambahnya.

Baca Juga: 4 Produk Skincare dan Makeup Ini Harus Disimpan di Kulkas Biar Awet! Sudah Tahu?

Jadi fans Seungyoun sejak Produce X 101

Cewek yang sekarang tinggal di Bekasi ini mengaku mengidolakan Seungyoun sejak idol kelahiran 1996 itu mengikuti PDX 101, tepatnya saat tim Seungyoun perform di lagu Love Shot milik EXO.

Seungyoun yang sering mengunggah cover lagu di YouTube ini juga berhasil mencuri perhatiannya karena pernah mengcover lagu kesukaanya yaitu Love dari Nat King Cole di Idol Radio.

"Sebenernya awalnya cuma kaya gt aja, tp sejak itu dia jadi 1st pick-ku," imbuhnya.

Penasaran enggak nih MOODZ Indonesia tentang lirik apa sih yang ia tulis dan seperti apa lagunya nanti?

Harus bersabar lagi ya, karena album EQUAL baru rilis pada 29 Juni nanti.

Baca Juga: Pandemi Bisa Sebabkan Depresi! Kenali dan Waspadai Tanda-tandanya!

Album ini menandai comeback pertama Cho Seungyoun setelah 5 bulan X1 disband dan sekitar 1,5 tahun sebagai WOODZ.

Sebelum albumnya rilis, bisa nonton dulu nih vlog WOODZ di channel YouTube miliknya buat mengintip proses perilisan album comeback kali ini.(*)