Rambut Rapuh dan Rusak Akibat Bleaching? Begini Cara Merawatnya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 12 Juni 2020 | 19:29 WIB
bleaching rambut (polki.pl)

CewekBanget.ID - Biasanya kita harus bleaching rambut terlebih dulu sebelum mewarnai rambut agar warna terlihat lebih sempurna.

Masalahnya, proses bleaching membuat rambut jadi kering, rapuh, dan rusak akibat bahan kimia yang berfungsi untuk melunturkan warna asli rambut.

Kalau sudah terlanjur bleaching dan kondisi rambut enggak oke, gimana ya cara merawatnya yang tepat?

Baca Juga: Rambut Rusak Akibat Proses Bleaching? Atasi Pakai Bahan Alami Ini!

Pakai Sampo Khusus

Kenali perbedaan fungsi dan cara penggunaan sampo dan kondisioner sebelum keramas.

Rambut dapat menjadi rapuh setelah bleaching akibat proses kimia yang merusak struktur serat di dalam rambut.

Nah, untuk itu, kita enggak bisa sembarangan menggunakan produk perawatan rambut.

Sebaiknya kita ganti dengan sampo dan kondisioner khusus untuk rambut yang di-bleach, biasanya disebut juga silver shampoo.

Gunakan Kondisioner

conditioner

Saat rambut kita sehat atau belum pernah di-bleaching, mungkin kita cenderung lebih cuek dalam penggunaan kondisioner.

Tapi kita enggak bisa terus begini setelah rambut mengalami bleachinggirls.

Aplikasikan kondisioner pada ujung dan tengah rambut setiap habis keramas untuk meningkatkan regenerasi sel pada batang rambut dan menutrisinya.

Detoks Rambut

ilustrasi menggunakan masker rambut

Enggak hanya pada tubuh, rambut juga mesti kita detoks dengan rutin agar tetap sehat.

Cara termudah melakukan detoks rambut adalah dengan rajin menggunakan kondisioner setiap hari, menggunakan masker rambut setiap akhir pekan, hingga mengurangi penggunaan alat dan produk styling rambut.

Kita juga bisa menggunakan minyak zaitun untuk perawatan rambut setiap akhir pekan, melalui cara mencampurkan minyak zaitun dengan krim creambath dan bilas hingga bersih setelah pemakaian.

Baca Juga: Gampang & Aman! Ini 5 Bahan Alami Untuk Bleaching Rambut Sendiri

Rawat dengan Lembut

menyisir rambut

Perlakuan untuk rambut yang rapuh dan kasar setelah proses bleaching harus ekstra lembut dan hati-hati.

Hindari menyisir rambut dengan kasar dan pastikan kita menggunakan heat protectant spray sebelum mencatok atau mengeringkan rambut.

Kita juga bisa melindungi rambut yang jadi lebih sensitif terhadap sinar matahari menggunakan topi atau scarf lucu sebagai aksesori rambut.

Baca Juga: Sering Mengikat Rambut dan 4 Kebiasaan yang Bikin Rambut Rusak!

Kurangi Penggunaan Alat Styling Rambut

memakai catokan

Ini yang paling penting untuk diingat: sebisa mungkin, hindari penggunaan alat styling rambut setelah bleaching karena kondisi rambut sangat rentan terhadap panas dari peralatan tersebut.

Kita masih bisa menggunakan hair dryer atau catokan, tapi jangan terlalu sering!

Seenggaknya, sebelum penggunaan, semprotkan dulu heat protectant spray agar rambut terlindungi dari panas yang menguar dari peralatan styling.

(*)