Penutupan pendaftaran UTBK-SBMPTN 2020 diundur
Dalam postingan di akun officalnya, LTMPT masih memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa yang belum menyelesaikan proses pendaftaran untuk segera menyelesaikannya.
Pengumuman yang diberikan oleh LTMPT adalah:
- Terdapat 3.614 pendaftar yang telah mencetak slip pembayaran, terhitung mulai tanggal 18 Juni 2020 pukul 22.00 WIB - 20 Juni 2020 pukul 22.00.
Pendaftar yang telah mencetak slip pembayaran tersebut, diberikan kesempatan untuk melakukan pembayaran paling lambat tanggal 22 Juni 2020 WIB dan menuntaskan proses pendaftaran sampai dengan simpan permanen (cetak kartu) sebelum tanggal 23 Juni 2020, pukul 13.00 WIB.
Baca Juga: Sia-Sia, 5 Kesalahan Membeli Skincare Ini Bisa Membahayakan Kulit!
- Terdapat sejumlah 2.095 pendaftar yang telah melakukan pembayaran tetapi belum menyelesaikan proses pendaftaran sampai dengan simpan permanen (cetak kartu).
Pendaftar yang sudah melakukan pembayaran tersebut, diberi kesempatan untuk menyelesaikan proses pendaftaran sampai dengan simpan permanen (cetak kartu) sebelum tanggal 23 Juni 2020, pukul 13.00 WIB.
Kalau kamu salah satu yang belum menyelesaikan pendaftaran hingga cetak kartu, yuk segera diselesaikan!
Good luck, girls!(*)