3 Hal Ini Harus Diperhatikan Kalau Mau Wisata Alam Saat New Normal!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 24 Juni 2020 | 15:10 WIB
Lokasi wisata yang indah (foto : Instagram/@ericsterman)

CewekBanget.ID - Girls, seiring dengan diberlakukannya new normal, Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan COVID-19 akan

Lokasi wisata yang indah
membuka kembali wisata alam di Indonesia secara bertahap.

Kawasan pariwisata alam tersebut terdiri dari kawasan wisata bahari, kawasan konservasi perairan, kawasan wisata petualangan, taman nasional, taman wisata alam, taman hutan raya, suaka margasatwa dan geopark, serta pariwisata alam non-kawasan konservasi.

Melansir dari USA Today, ahli kesehatan mengatakan bahwa wisata alam aman dilakukan sendiri atau bersama orang yang berada dalam satu rumah di kawasan yang enggak terlalu ramai.

 

Baca Juga: Jadi Tempat Wisata Sekaligus Tanpa Terapkan PSBB, Apa Rahasia Bali Mampu Kendalikan Corona?

Saat ini, kawasan pariwisata alam yang diizinkan untuk dibuka adalah kawasan pariwisata alam yang berada di kabupaten dan kota dalam zona hijau atau zona kuning, sementara zona lain akan diatur sesuai dengan kesiapan daerah serta pengelola kawasan.

Nah, kalau kita sudah enggak sabar pengin kembali berwisata di alam saat new normal, sebaiknya perhatikan dan pertimbangkan beberapa hal berikut ini terlebih dulu.