Apa Itu Retinol & Segala Hal yang Perlu Kita Ketahui tentang Retinol!

By Marcella Oktania, Sabtu, 27 Juni 2020 | 21:00 WIB
Ilustrasi botol retinol (dhgate.com)

CewekBanget.ID - Retinol adalah salah satu kandungan skincare yang sekarang lagi ngetren banget dikalangan semua pencinta produk kecantikan, nih!

Enggak mengherankan, karena retinol sendiri memang menjanjikan wajah yang lebih mulus, halus, dan tanpa masalah sama sekali!

Eits, tapi sebelum tergoda untuk memakainya, cari tahu lebih dulu segala hal tentang retinol, seperti yang dikutip dari Glamour!

Baca Juga: Bikin Tua! 3 Jenis Skincare Ini Sebaiknya Enggak Perlu Dipakai Remaja!

Apa itu retinol?

Retinol adalah kandungan skincare yang sebenarnya adalah bentuk dari vitamin A.

Fungsinya sendiri adalah meningkatkan kolagen dan mempercepat pergantian sel kulit.

Biasanya retinol sendiri digunakan untuk merawat jerawat, menghilangkan komedo, membersihkan dan mengecilkan pori-pori, menghaluskan tekstur kulit, meratakan warna kulit, hingga mengurangi penuaan dini!