Dengan begitu, kita bisa menjaga warna rambut tetap terang dan menawan lebih lama.
Jangan gunakan air panas
Saat keramas, pastikan juga enggak menggunakan air panas.
Air panas bakalan bikin lapisan warna rambut kita jadi mudah luntur dan menghilang.
Sebaiknya mandi aja dengan air dingin atau hangat, deh!
Baca Juga: 7 Warna Rambut Ini Cocok Bagi yang Punya Warna Kulit Cerah, Simak
Pakai sampo biasa
Kalau mau mewarnai rambut, kita juga harus tahu konsekuensinya menjaga rambut, yaitu dengan memiliki sampo khusus rambut berwarna.
Sampo khusus rambut berwarna atau bleaching sangat diperlukan biar warnanya tetap kece dalam waktu yang lama, lho!
Baca Juga: Catat, Siapkan 4 Hal Ini kalau Mau Mewarnai Rambut Sendiri di Rumah!
Sering berjemur sinar matahari
Ada baiknya kita jauhi dari sinar matahari dan klorin (kandungan kimia yang terdapat pada kolam renang), karena keduanya sangat bisa menghilangkan warna rambut lebih cepat.
Kita bisa menggunakan produk rambut dengan kandungan SPF atau minimal menjaga rambut dari sinar matahari dengan topi.
Kalau enggak ada keduanya, sebaiknya jangan berlama-lama berada di bawah sinar matahari, deh!
Baca Juga: Hati-hati Rambut Bisa Rusak, Inilah 5 Kesalahan Saat Keramas, Simak
(*)