Blush on
Setelah itu, kita bisa gunakan cream blush on di daerah tulang pipi dengan warna merah hangat atau pink tua yang bikin warna pipi kita terlihat merona alami.
Kita bisa baurkan blush on hingga ke tulang hidung biar terlihat lebih manis.
Makeup mata
Untuk kesan yang lebih natural, jangan gunakan eyeshadow pada kelopak mata, ya.
Kita bisa gunakan lip cream dengan warna pink pada kelopak mata dan sedikit highlighter untuk memberikan kesan shimmery yang kece.
Baca Juga: 5 Kesalahan Sepele Menggambar Alis yang Bikin Kita Terlihat Konyol!
Lipstik
Untuk lipstiknya, kita bisa gunakan warna yang sama dengan warna riasan mata kita.
Pakai aja lip cream yang sama dengan yang kita gunakan sebagai pengganti eyeshadow, girls!
Setting spray
Last but not least, jangan lupa untuk pakai setting spray biar makeup tahan lama!
(*)
Baca Juga: 3 Setting Spray Lokal Biar Makeup Transferproof Saat Pakai Masker