CewekBanget.ID - Sudah enggak heran lagi kalau lip cream memang jadi salah satu kebutuhan kita sehari-hari, nih.
Warna yang dihasilkan oleh lip cream lebih kece dengan tekstur yang lebih nyaman di bibir.
Namun daripada beli lip cream dengan harga yang mahal, sebenarnya kita bisa bikin sendiri lip cream di rumah, lho!
Baca Juga: Termurah & Terbaik! Ini 3 Lip Cream Nude Lokal Paling Juara!
Kita cuma butuh 3 bahan aja, yaitu foundation, gel lidah buaya, dan pewarna makanan.
Sebagai dasarnya, kita membutuhkan foundation, nih.
Foundation ini berguna untuk menjadi dasar lip cream, sehingga teksturnya bakalan agak creamy dan mudah dioleskan ke bibir.
Lidah buaya memang dikenal sebagai bahan alami yang bisa melembapkan wajah, tapi juga bisa melembapkan bibir kita, lho!
Dengan begitu, lip cream yang kita miliki enggak bakalan bikin bibir jadi kering.
Untuk warnanya, kita bisa gunakan pewarna makanan.
Tenang, pewarna makanan aman untuk dipakai ke bibir kok. Pewarna makanan juga bisa memberikan efek seperti memakai lip stain, alias warnanya yang tahan lama!
Baca Juga: Anti Berantakan! Ini 5 Trik Tepat Pakai Lip Cream Matte. Wajib Coba!
Cara membuat lip cream:
1. Siapkan mangkuk.
2. Masukkan 2 sdm gel lidah buaya. Kita bisa pakai skincare gel lidah buaya, kok!
3. Campurkan sedikit dengan foundation yang sesuai dengan warna kulit kita.
4. Tambahkan pewarna makanan sesuai selera. Kita bisa memilih warna apapun yang kita inginkan.
Coba masukkan 2-3 tetes terlebih dahulu dan campur rata. Kalau warnanya masih kurang seperti yang kita inginkan, kita bisa tambahkan 2-3 tetes lagi, ya.
5. Kalau sudah tercampur rata, kita bisa masukkan ke dalam wadah lip cream dan lip cream sudah siap digunakan!
(*)
Baca Juga: Ulasan Silkygirl Matte Junkie Lip Cream: Cocok Buat Kulit Kuning Langsat!