Enggak Perlu Skincare! Ini Bahan Alami Sebagai Pengganti 5 Skincare Kita

By Marcella Oktania, Jumat, 10 Juli 2020 | 13:20 WIB
Trik mengetahui skincare aman atau enggak (journalmetro.com)

Toner

cuka apel

Setelah cuci muka, waktunya menggunakan toner untuk memastikan enggak ada kotoran yang tertinggal di wajah, nih.

Sebagai pengganti toner, kita bisa menggunakan cuka apel. Bahkan, cuka apel sebenarnya bisa juga digunakan untuk pembersih wajah!

Cuka apel sendiri punya kandungan astrigent yang bisa menyegarkan dan membersihkan wajah kita. Bahkan, cuka apel juga bisa menghilangkan jerawat membandel, lho!

Cara menggunakannya, kita bisa campurkan cuka apel dan air dengan perbandingan 2:1. Setelah itu, aplikasikan ke wajah dengan menggunakan kapas. Lalu, kita bisa membilas wajah dengan air dingin, diikuti dengan air hangat, dan diakhiri kembali dengan air dingin. Fungsinya adalah untuk menghilangkan bau menyengat dari cuka apel dan menutup kembali pori-pori kulit.

Namun perlu diingat, kalau kita punya kulit sensitif sebaiknya jangan langsung gunakan cuka apel sebagai toner. Kita bisa coba tes dulu pada bagian bawah leher untuk melihat reaksinya.

Baca Juga: Cewek Gampang Jerawatan Ternyata Dilarang Pakai 5 Skincare Ini!

Pelembap

minyak kelapa

Untuk pelembapnya, kita bisa coba gunakan minyak alami.

Minyak kelapa adalah minyak yang paling baik dan pas buat semua orang, walaupun penggunaannya wajib divariasikan dengan kondisi kulit.

Artinya, kalau kulit kita kering, menggunakan minyak kelapa agak banyak mungkin enggak jadi masalah. Namun kalau kulit kita berminyak, minyak kelapa bakalan terasa berat dan bisa menyumbat pori-pori kulit kita.

Dibutuhkan waktu dan kesabaran untuk mencari intensitas minyak kelapa yang baik buat kulit kita. Yang paling penting, pastikan kita menggunakan minyak kelapa murni/mentah, ya.

Kalau enggak cocok dengan minyak kelapa, kita bisa coba minyak zaitun alami (extra virgin olive oil) yang lebih ringan atau bahkan minyak biji bunga matahari yang lebih pas buat kulit berminyak.