Makan dengan banyak orang
Sebelum pandemi COVID-19, makan dengan banyak teman dan keluarga besar mungkin jadi salah satu kegiatan yang paling kita senangi, apalagi kalau makannya di restoran dengan makanan yang nikmat.
Namun di masa new normal ini, sebaiknya makan dengan banyak orang, apalagi bukan dengan orang yang serumah dengan kita lebih baik dihindari, ya.
Ketika makan, kita bakalan membuka masker dan bercakap-cakap, yang berpotensi bisa menyebarkan droplet ke orang sekitar. Bisa jadi kita atau orang yang makan satu meja dengan kita sudah terinfeksi virus Corona tanpa gejala. Dengan begitu, makan di restoran dengan banyak orang bisa jadi ajang penyebaran virus Corona tanpa halangan, lho!
Bayar dengan uang tunai
Di zaman modern ini sudah ada banyak banget cara untuk membayar sesuatu dengan teknologi touchless.
Apalagi di tengah pandemi virus Corona yang enggak boleh sembarangan memegang sesuatu, membayar dengan touchless lebih baik kita gunakan, deh.
Lagipula, uang tunai yang kita punya bisa jadi sarang virus Corona yang enggak pernah kita duga sebelumnya, lho!
(*)
Baca Juga: 3 Setting Spray Lokal Biar Makeup Transferproof Saat Pakai Masker