CewekBanget.ID - Masuk masa New Normal di tengah pandemi virus Corona, ada banyak banget hal yang berubah dalam kehidupan kita. Salah satunya adalah perubahan untuk urusan perawatan kecantikan dan pemakaian produk kosmetik, girls.
Hal ini dibahas pada rangkaian kegiatan Beauty Date 2020 pada Minggu, 19 Juli dengan tajuk "New 'Beauty' Normal", lho!
Ada banyak banget informasi yang dibagikan oleh para penggiat industri kecantikan, terutama soal perubahan industri kecantikan Indonesia dan tips makeup di era New Normal.
Baca Juga: Sebelum 20 Tahun, Remaja Wajib Punya 5 Kebiasaan Merawat Kulit Ini!
Seperti yang kita tahu, banyak orang diharuskan untuk karantina diri di rumah biar virus Corona enggak lagi menyebar, makanya ada banyak banget perubahan di industri kecantikan Indonesia, nih.
Mulai dari banyaknya toko yang tutup, pekerjaan yang berhubungan dengan kecantikan juga harus dihentikan buat sementara waktu, hingga perubahan cara kita belanja produk kecantikan, girls.
Namun karena hal ini, Training & Promotion Manager Martha Tilaar, Maya Laratsemi berpendapat kalau kita jadi lebih fokus untuk merawat diri sendiri, makanya hal yang dibeli juga lebih condong ke skincare, body care, dan hair care daripada makeup, nih.
Untuk pembelian barang sendiri kebanyakan dari kita lebih memilih membeli secara online, entah itu dari e-commerce ataupun Whatsapp yang menawarkan pengalaman konsultasi dengan beauty advisor secara online. Kalaupun lewat offline store, sekarang sudah banyak yang mengikuti protokol kesehatan era New Normal biar enggak mudah terjangkit virus Corona.
Selain itu, kita juga pasti bakalan jadi lebih kritis untuk mencari produk skincare yang lebih cocok buat kita. Banyak juga yang lebih fokus ke tren back to nature.
Nah, Martha Tilaar sendiri, seperti yang diungkapkan oleh Maya Laratsemi punya kampanye Clean Beauty untuk produk-produknya. Dengan kata lain, produk ini bakalan clean environment atau ramah lingkungan, clean ingredients atau bahan yang dipakai aman buat kulit tanpa bahan-bahan berbahaya, hingga clean skin atau produk sudah dicoba ke kulit manusia, bukan hewan!
Tips makeup saat pakai masker
Enggak hanya itu, di acara "New 'Beauty' Normal" kita juga bakalan belajar tips dan trik makeup saat harus pakai masker.
Seperti yang kita tahu, kita diwajibkan untuk pakai masker saat harus keluar rumah. Namun masalahnya makeup kadang suka nempel ke masker, tapi kita juga enggak mungkin makeup-free kalau kita enggak pede dengan penampilan sendiri.
Nah, Margaretha, selaku Brand Manager Mirabella Cosmetics memberikan tips makeup New Normal yang disingkat menjadi 4M!
Baca Juga: Wajib Punya! Ini 4 Skincare Bikin Tekstur Kulit Jadi Halus & Lembut!
Makeup 4M
Pertama, minimalisir penggunaan produk dengan tekstur liquid.
Liquid sendiri bakalan meninggalkan kesan basah pada kulit dalam waktu yang lama. Walaupun sudah kelihatan kering, tapi nyatanya tekstur liquid bakalan terus basah di kulit kita, sehingga jadi gampang transfer ke masker.
Jadi sebisa mungkin, kurangi penggunaan produk makeup bertekstur liquid, ya!
Kedua, mix produk dengan hasil matte dan dewy.
Caranya adalah dengan mengaplikasikan bedak tabur ketika sudah memakai foundation, untuk meminimalisir terjadinya transfer makeup ke masker.
Perpaduan makeup dengan hasil matte dan dewy juga penting, biar penampilan kita enggak terlalu kering atau berminyak, sehingga kulit bakalan sehat dan terlihat glowing alami, lho!
Ketiga, perhatikan makeup mata!
Karena sebagian besar wajah kita tertutup masker dan hanya menyisakan bagian mata, enggak ada salahnya kita menonjolkan bagian mata, nih.
Jadi, jangan lupa untuk memakai eyeshadow, eyeliner, dan maskara, ya!
Terakhir, masker proof.
Untuk menjadikan makeup jadi masker proof, kita bisa menggunakan seluruh makeup dengan formula waterproof dan transferproof, biar makeup enggak gampang transfer ke makeup kita!
(*)
Baca Juga: Mau Kulit Bening & Glowing? Kita Cuma Butuh 4 Skincare Ini, Lho!