Kelebihan memakai toner
Sehabis pakai toner, pasti kita merasa kulit lebih segar dan bersih kan?
Toner juga bisa mengangkat sisa minyak yang enggak bisa dibersihkan oleh sabun cuci muka. Alhasil, kulit bakalan terasa nyaman tanpa minyak berlebih.
Namun perlu diingat kalau toner yang dipakai terlalu banyak juga bisa menimbulkan masalah pada kulit berminyak kita, yaitu kulit kehilangan sebum dan akhirnya memproduksi jauh lebih banyak sebum!
Untuk itu, coba cari toner tanpa alkohol yang enggak bakalan bikin kulit lebih kering, nih/
Enggak pakai pelembap
Karena kulit kita sudah berminyak, kita jadi berpikir enggak perlu lagi pakai pelembap. Padahal ini pemikiran yang salah,lho!
Ketika kita enggak memakai pelembap, kulit berminyak kita bakalan merasa kalau kulit kurang lembap, sehingga akhirnya memproduksi sebum jauh lebih banyak daripada yang seharusnya.
Untuk mengontrolnya, kita wajib pakai pelembap, sehingga kulit bakalan memperlambat produksi sebum, nih.
Namun biar enggak terlalu banyak dan terasa minyakan, kita bisa coba memakai pelembap yang ringan, yaitu pelembap dengan tekstur gel atau air, girls.
Baca Juga: Ini 3 Toner Paling Cocok dan Ampuh Buat Kulit Berminyak & Berjerawat!