Pakai Bra yang Sama Bertahun-tahun? Harusnya Cuma 6 Bulan Lho!

By None, Kamis, 23 Juli 2020 | 16:13 WIB
Ilustrasi bra (popsci.com)

CewekBanget.ID - Girls, kalian kalau beli bra selalu ditemani mama atau sudah bisa mandiri nih?

Kalau yang beli bra sendiri, biasanya bakal malas banget nih buat belanja ke mall atau beli online.

Sehingga banyak terjadi kita memakai bra yang sama lebih dari setahun, bahkan sampai bertahun-tahun lamanya!

Baca Juga: Awas! Pakai Face Shield Tanpa Masker Tetap Bisa Tertular Covid-19!

Padahal ternyata kita diperbolehkan memakai bra yang sama hanya dalam waktu 6 bulan saja lho!

Cukup singkat memang, sehingga kita kadang skip dan enggak sadar kalau sudah memakai bra yang sama selama 6 bulan.

Meski kita selalu mengganti bra setiap hari, tetap saja masa pemakaiannya seharusnya hanya 6 bulan saja.

Kenapa ya kok hanya 6 bulan kita dianjurkan pakai bra yang sama?

Terkena Panas Tubuh

Situs brastraps.com menyarankan kita untuk membeli bra setiap enam bulan.

Karena mayoritas bra terbuat dari bahan Lycra yang akan melembek kalau terkena panas tubuh.

Kita bisa mengatur hook di belakang kalau bra mulai longgar, tapi ini hanya sementara.

Usahakan enggak memakai bra yang sama dua hari berturut-turut karena ini akan semakin cepat membuat bahan Lycra melembek.

Bahan ini butuh waktu 24 jam untuk jadi keras dan elastis lagi setelah terkena panas tubuh.

Baca Juga: Yuk, Cari Tahu Asal Mula Hari Anak Nasional Diperingati Setiap 23 Juli!

Salah Mencuci

Idealnya, bra enggak masuk mesin cuci.

Lebih disarankan untuk mencucinya dengan tangan.

Kalau terpaksa pakai mesin cuci, pastikan bra dimasukkan ke  lingerie bag dan dicuci dengan putaran mesin yang pelan.

Tapi jangan pernah memasukkan bra ke dalam dryer.

Ini akan membuat bra kehilangan elastisitasnya dan cepat rusak.

Karena kemungkinan salah cuci ini juga, kita harus mengganti bra setiap 6 bulan sekali.

Enggak Menyangga dengan Maksimal

Bobbie Smith, bra fitting specialist dari Freshpair bilang kalau bra hanya bertahan selama delapan bulan.

Ini pun jika dipakai, dicuci, dan disimpan dengan hati-hati.

"Setelah delapan bulan, bahan karetnya sudah melar jadi enggak bisa menyangga dengan maksimal lagi," ujarnya, seperti dirilis di laman huffingtonpost.

Mungkin ini terdengar boros, tetapi pendapat ini juga didukung oleh editor mode majalah Glamour, Suze Yalof Schwarts.

Baca Juga: 5 Hal Tentang #10YearsOf1D, Dari Trending Hingga Unseen Video One Direction!

Pada sesi video di acara The Today Show, mengatakan bahwa bra wajib diganti setiap sembilan bulan.

Alasannya, jika lebih dari sembilan bulan, maka fungsi bra enggak lagi optimal. Elastisitas bra berkurang dan sudah tidak dalam kondisi layak pakai.

Dengan pemakaian dan perawatan yang benar, bra kita bisa bertahan lebih dari enam bulan.

Tapi maksimalnya memang hanya satu tahun, girls.

Setelah itu kita harus mengganti bra dengan yang baru.

Supaya enggak mengalami gangguan kesehatan gara-gara bra yang udah enggak layak pakai. 

(Astri Soeparyono)

(*)