Bingung Mau Nge-kost atau Numpang Tinggal di Rumah Saudara Kita?

By None, Kamis, 23 Juli 2020 | 17:10 WIB
Drama 'When My Love Blooms' (foto : tvN via Hancinema)

CewekBanget.ID - Mikirin mau nge-kost karena jadi anak rantau memang bikin pusing yaa, girls.

Jelas sih kalau kita tiba-tiba harus nge-kost padahal sebelumnya enggak pernah jauh dari rumah orang tua.

Terlebih ketika ada pilihan lain selain nge-kost, yaitu numpang tinggal di rumah saudara atau kerabat kita.

Baca Juga: BTS Masuk di Guinness World Records Berkat 'BANG BANG CON: The Live'!

Tentu saja ini pilihan yang sulit, karena membayangkan nge-kost kita tinggal benar-benar sendiri pasti tergiur dengan tawaran untuk tinggal di rumah saudara kita.

Kesannya seperti 'at least enggak sendirian.'

Tapi apakah tepat kalau kita memilih untuk menumpang tinggal di rumah saudara kita, alih-alih belajar mandiri dengan nge-kost?

Coba deh cek beberapa alasan ini yang bikin kita mungkin akan menyadari kalau sebaiknya nge-kost aja daripada harus menumpang tinggal di rumah saudara kita!

Kebiasaan yang Berbeda

Setiap rumah pasti punya kebiasaan yang enggak sama, contoh kecilnya untuk urusan makan.

Ada beberapa keluarga yang terbiasa melakukan makan bersama satu meja pada waktu yang bersamaan, tapi ada juga beberapa keluarga yang makan secara terpisah atau dengan waktu yang berbeda.

Kebiasaan se-simple ini bisa bikin kita rindu rumah, walaupun di kosan pribadi pun kemungkinan rindu rumah karena hal ini juga ada sih.