Air Kelapa dan 3 Bahan Alami Ini Bisa Membuat Rambut Menjadi Lebih Halus

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Sabtu, 8 Agustus 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi air kelapa (foto : parentune.com)

Air kelapa

Air kelapa, bahan alami pereda demam yang murah.

Air kelapa udah terkenal sebagai cairan yang menyehatkan tubuh. Begitu juga buat rambut kita yang kusam dan kasar, air kelapa bisa membantu kita mengatasi masalah itu. Selain itu, rambut jadi enggak gampang rontok dan bebas ketombe.

Caranya, hanya dengan menyiramkan air kelapa ke rambut kita kemudian kita diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.

Baca Juga: Mesin Mobil Mati di Rel Kereta Api? Jangan Panik, Lakukan Ini!

Alpukat

Buah alpukat

Kandungan vitamin yang terdapat di dalam buah alpukat ternyata mampu mencukupi kebutuhan nutrisi rambut kita. Selain dapat menghaluskan rambut, alpukat juga dapat memberikan kelembapan bagi rambut kita yang kering.

Caranya, haluskan alpukat menggunakan blender lalu oleskan pada rambut sampai merata. Diamkan beberapa saat sampai mongering, kemudian bilas hingga bersih.