Rendang dan 4 Kuliner Khas Nusantara Ini Terkenal Banget di Dunia!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 16 Agustus 2020 | 19:10 WIB
Rendang, masakan khas Sumatera Barat ()

CewekBanget.ID - Girls, Indonesia punya banyak banget potensi yang bisa dibanggakan di kancah dunia, lho.

Salah satu yang sudah enggak asing lagi adalah popularitas kuliner khas Nusantara yang sudah diakui secara internasional.

Ada banyak banget kuliner Indonesia yang dipuji warga dunia, dan 5 masakan ini cuma sedikit di antaranya!

Baca Juga: 4 Channel YouTube yang Bisa Dijadikan Referensi Bikin Dessert

Rendang

Rendang

Ini dia salah satu kuliner khas Indonesia yang populer di kalangan masyarakat global sebagai makanan terenak, hingga mendapat pengakuan dari chef internasional Gordon Ramsay!

Di salah satu episode 'Uncharted' dari National Geographic, Ramsay bahkan berkunjung ke Sumatera Barat untuk belajar memasak rendang langsung di sana.

Makanan olahan daging sapi dan bumbu rempah-rempah ini juga berada di posisi pertama dalam jajaran 50 makanan dunia terenak versi CNN, enggak heran dengan rasanya yang khas dan daging yang dimasak lembut.

Gado-Gado

Gado-Gado Jadi Favorit Orang Jerman, Restoran Indonesia Ini Sulap Sayur 'Buangan' Jadi Hidangan Lezat! Ini Kisah Inspiratifnya

Tahu enggak, kalau gado-gado yang merupakan salah satu kuliner khas Indonesia lazim dikenal sebagai 'salad'-nya Nusantara?

Pada tahun 2018, koki selebriti asal Inggris Jamie Oliver membagikan videonya memasak gado-gado di media sosial.

Dilansir dari Kompas.com, sejak lama gado-gado memang dikenal di kalangan masyarakat internasional.

Buku 'Rijsttafel: Budaya Kuliner di Indonesia Masa Kolonial 1870-1942' karya Fadly Rahman mencatat bahwa gado-gado adalah hidangan yang sering disajikan dalam Indische rijsttafel dan biasa disantap oleh keluarga Belanda yang tinggal di Hindia Belanda.

Gado-gado pun terpilih menjadi salah satu dari 30 ikon kuliner tradisional Indonesia yang diluncurkan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tahun 2012.

Baca Juga: Punya Daging Sapi Kurban? Masak Jadi Bulgogi dengan Resep Ini!

Sate

Sate kambing

Sate adalah salah satu makanan asal Indonesia yang terbuat dari daging yang dipotong kecil-kecil dan ditusuk sedemikian rupa dengan tusukan lidi, kemudian disajikan dengan berbagai macam bumbu yang khas.

Enggak hanya menjadi primadona di negeri sendiri, sate padang dan sate madura menjadi varian sate yang paling dikenal sekaligus favorit banyak orang, enggak terkecuali masyarakat Internasional.

Belakangan, bukan hanya wisatawan asing yang mencari dan pengin mencoba sate, sejumlah restoran internasional pun telah memasukkan sate dalam menunya.

Seperti di kota New York, terdapat sebuah restoran bernama Satay Junction yang menyediakan sate ayam sebagai hidangan andalannya.

Baca Juga: Saatnya Bakar Sate, Jangan Lupakan Lontongnya! Bikin Sendiri Juga Yuk

Gudeg

Nasi Gudeg, a traditional Javanese meal, consists of steamed rice topped with jackfruit stew (Gudeg), white chicken curry, and spicy stew of cattle skin crackers. The jackfruit stew is then drizzled with thick sauce from the chicken curry. Plated on an earthenware plate lined with banana leaf. Arran

Enggak afdol rasanya kalau berkunjung ke Yogyakarta tanpa mencicipi kuliner khas mereka, yaitu gudeg.

Makanan yang terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan ini telah menarik perhatian masyarakat Indonesia, bahkan di kalangan internasional.

Pasalnya, banyak negara yang pengin mengimpornya dalam bentuk kalengan.

Menariknya lagi, di Melbourne, Australia, terdapat satu restoran yang telah menyajikan gudeg asli dari Indonesia, tepatnya di Clayton Road. Mantap, deh!

Sop Buntut

Ikuti Tips Berikut Ini, Agar Sop Buntut Buatan Kita Bebas Lemak Dan Terasa Lebih Nikmat

Mungkin mendengar namanya saja kita langsung terbayang lezatnya sop buntut sapi di lidah.

Selain digemari oleh kebanyakan masyarakat di Indonesia, sop buntut sapi ternyata juga disukai oleh masyarakat Spanyol lho!

Mereka menyukai makanan ini sejak pertama kali kedutaan Indonesia di Italia memperkenalkan keberagaman kuliner khas Nusantara, dan masyarakat Spanyol ternyata banyak menyukai hidangan sapi dengan adanya sop buntut ini.

(*)