Battle Cushion Produk Lokal Rollover Reaction vs Rabbit Habit

By Indah Permata Sari, Selasa, 18 Agustus 2020 | 19:37 WIB
Cushion Rollover Reaction vs Rabbit Habit (foto : kolase CewekBanget.ID dari Rollover Reaction dan Rabbit Habit)

CewekBanget.ID - Cushion adalah jalur ninja bagi kita yang pengin makeup dengan simple dan cepat yaa, ha-ha.

Cushion yang biasanya ramai dari produk Korea, nyatanya banyak juga cushion produk lokal yang boleh banget kita coba lho.

Kalau pakai cushion produk dari luar negeri biasanya kendalanya ada di shade warna yang enggak cocok dengan warna kulit kita cewek Indonesia.

Baca Juga: Enggak Boleh Asal, Ini Aturan Keramas yang Benar dari Para Ahli Agar Rambut Tetap Sehat!

Maka, cushion produk lokal diharapkan bisa sangat membantu kita yaa girls ketika memakai make up.

Nah kali ini CewekBanget.ID mau coba battle dua cushion produk lokal, yaitu Rollover Reaction dan Rabbit Habit!

Rollover Reaction Cushion Compact

Rollover Reaction Cushion Compact

Cushion yang rilis tahun 2019 ini termasuk salah satu produk yang membuat kita nyaman memakainya karena enggak hanya makeup, Rollover Reaction Cushion Compact ini juga bisa merawat kulit kita.

Hal ini karena Rollover Reaction Cushion Compact mengandung Hyaluronic Acid dan SPF 27, maka kulit wajah kita akan terhidrasi dan terlindungi juga dari cahaya matahari yang bisa merusak wajah.

Klaim dari Rollover Reaction Cushion Compact ini adalah formulanya yang ringan dan finish-nya jadi terlihat satin atau agak glowy.

Ada 3 shade pilihan warna untuk cushion ini dan untuk harganya adalah Rp. 195.000.

Baca Juga: Weird Genius Jadi Musisi Asia yang Gabung di Astralwerks, Label yang Sama dengan Halsey, SIA dan Lainnya

Moon Glow 2 in 1 Cushion Foundation and Luminous Concealer Compact

Moon Glow Cushion Rabbit Habit

Nama produk cushion dari Rabbit Habit ini memang cukup panjang, tapi ini dia uniknya girls.

Karena dalam compact Rabbit Habit ini, kita sudah mendapatkan cushion dengan SPF50+/PA+++ ditambah lagi ada concealer juga di dalam compact-nya!

Jadi di dalam compact ini bagian atasnya adalah concealer, lalu di bagian bawahnya itu cushion-nya.

Klaim dari Rabbit Habit ini adalah bisa menenangkan, melembapkan, melembutkan, dan memperlambat penuaan kulit.

Ditambah adanya concealer membuat tampilan make-up kita jadi lebih sempurna nih, karena bisa menyamarkan jerawat sampai lingkaran hitam di bawah mata.

Ada 4 varian warna dari Moon Glow 2 in 1 Cushion Foundation and Luminous Concealer Compact ini yang dibandrol dengan harga Rp 289.000.

Rollover Reaction Cushion Compact vs Rabbit Habit Moon Glow

Dua produk dari brand yang berbeda ini sama-sama produk lokal yang perlu kita lirik girls.

Keduanya sama-sama memberikan efek glowing yang flawless, dan juga ringan saat diaplikasikan ke wajah.

ketika memakai Rollover Reaction, maka kita akan merasa kulit lebih sehat sedangkan kalau Rabbit Habit membuat kita seperti melakukan perawatan dini pada wajah.

Kelebihan Rollover Reaction adalah warnanya lebih cocok untuk kulit kita karena hasilnya enggak bikin wajah jadi warna abu-abu, girls.

Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Cewek Jomblo Kebanyakan Adalah Cewek Kuat. Setuju?

Sedangkan kelebihan Rabbit Habit adalah dengan adanya concealer yang bisa membuat riasan kita jadi lebih sempurna.

Untuk harga, Rabbit Habit jauh lebih mahal ya dari Rollover Reaction.

Lalu dari segi packaging, lebih nyaman memegang Rollover Reaction karena sudah sangat disesuaikan dengan ukuran telapak tangan.

Sementara Rabbit Habit, agak lebih besar dan berat karena ada wadah untuk concealer juga dalam compact-nya.

Itu dia sedikit detail dari cushion produk lokal dari Rollover Reaction dan Rabbit Habit.

Kalau kamu, sudah pernah coba pakai yang mana nih?

(*)