5 Manfaat Ada Tanaman di Dalam Rumah, Salah Satunya Jadi Pereda Stres

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Senin, 24 Agustus 2020 | 15:35 WIB
Memelihara tanaman dalam rumah (IG @urbanjungleblog)

CewekBanget.ID - Tanaman baik untuk sirkulasi udara, makanya enggak sedikit orang yang punya hobi bertanam.

Tanaman-tanaman tersebut bisa ditanam di halaman rumah tapi ada juga yang memasukkannya ke dalam rumah.

Sama kayak tanaman di halaman, tanaman di dalam rumah juga punya manfaat lho.

Baca Juga: 6 Langkah Perawatan Highlight Rambut Supaya Tetap Sehat dan Kuat!

Mungkin bakal menumbuhkan minatmu buat membawa masuk tanaman ke dalam rumah, yuk cari tahu apa aja manfaat tanaman dalam rumah!

Bikin sirkulasi udara membaik

Tanaman mengeluarkan senyawa yang bisa membantu membersihkan udara dari polutan-polutan yang ada.

Jadi, udara dalam rumah akan terasa lebih aman dan sehat untuk pernapasan.

Sirkulasi udara dalam rumah akan makin baik kalau kita juga sering membuka pintu atau jendela, membiarkan udara dalam ruangan bergantian dengan udara dari luar.

Baca Juga: Drama 'Snowdrop' Bertabur Bintang! Selain Jisoo 'BLACKPINK' Ada Kim Hye Yoon dan Jung Hae In

Bikin fokus

Tahu enggak sih kalau tanaman bisa meningkatkan fokus dan pikiran?

Yup, tanaman di dalam rumah bikin kita lebih tenang dan jauh dari rasa kekhawatiran.

Bahkan menurut penelitian, perhatian seseorang akan sesuatu akan meningkat hingga 70 persen jika ada tanaman di dalam rumah.

Nah, di masa lagi bekerja atau belajar dari rumah kayak gini, coba deh atur kamar atau tempat biasa yang kamu gunakan untuk sehari-hari dengan beberapa tanaman.

Meredakan stres

Salah satu senyawa yang dikeluarkan oleh tanaman adalah phytoncide yang bisa membantu mengurangi stres.

Percaya kan, kalau pikiran kita jernih dan enggak stres, kesehatan tubuh juga jadi terjaga.

Bikin tidur lebih nyenyak

Beberapa tanaman bisa membantu tidur kita lebih nyenyak lho.

Tanaman kayak lidah buaya, sukulen, dan lidah mertua mengubah karbondioksida menjadi oksigen di malam hari.

Hasilnya, tidur kita jadi lebih lelap.

Baca Juga: Intip 4 Cara Tampil Kece Pakai Blazer Ala Anak Ikke Nurjanah, Siti Adira Kania!

Penghias ruangan

Manfaat paling terlihat kalau kita bisa mengatur tanaman-tanaman dengan baik, nih.

Tanaman di dalam rumah bisa jadi penghias dan mempercantik sudut ruangan dalam rumah kita.

Sekarang juga banyak tanaman yang Instagrammable banget kayak monstera, lili paris, dan lainnya.(*)