Gaya Makeup yang Cocok Buat Zodiak Leo. Charming & Attention Grabber!

By Marcella Oktania, Selasa, 25 Agustus 2020 | 13:10 WIB
Gaya makeup ala Leo (Youtube CewekBanget)

CewekBanget.ID - Buat kita yang lahir pada tanggal 23 Juli sampai 22 Agustus, kita pasti punya zodiak Leo.

Nah, sebagai orang yang ambisius, suka menjadi pusat perhatian, dan berani, makeup yang charming dan attention grabber bakalan cocok banget buat kita, girls!

Yuk intip gaya makeup yang cocok buat Leo!

Baca Juga: Ini 5 Manfaat Lain Micellar Water Selain Buat Menghapus Makeup!

1. Foundation

Untuk foundation-nya, kita bisa sesuaikan dengan jenis dan warna kulit kita, ya!

Aplikasikan merata ke seluruh wajah dan leher, biar enggak belang.

2. Blush on

Gaya makeup ala Leo

Untuk blush on, enggak perlu cari warna yang terlalu bold dan menantang. Kita bisa coba gunakan warna nude pink biar tetap terlihat charming.

Nah untuk pengaplikasiannya, enggak ada salahnya kita aplikasikan di tulang pipi, bukan di apple cheek, biar menimbulkan kesan yang berwibawa dan berani, kayak kita banget, Leo!

3. Bedak

Buat kita yang punya kulit gampang berminyak, enggak ada salahnya untuk set wajah dengan bedak.

Cari bedak transparan, ya!

4. Shading

Gaya makeup ala Leo

Untuk menjadikan penampilan wajah yang lebih tegas lagi, jangan lupakan shading, ya!

Kita bisa aplikasikan di bawah tulang pipi tipis-tipis dan baurkan dengan tepat, biar hasilnya enggak terlalu kaku.

5. Alis

Gaya makeup ala Leo

Untuk bagian alis, sebisa mungkin isi dengan warna yang agak gelap, seperti dark brown, sehingga memberikan kesan penampilan yang lebih elegan.

Baca Juga: Ini yang Akan Terjadi Pada Wajah Kita Saat Enggak Pakai Makeup Selama di Rumah Aja!

6. Eyeshadow

Gaya makeup ala Leo

Karena kita bold, bukan berarti warna eyeshadow-nya juga jadi bold, ya!

Lebih baik, gunakan warna eyeshadow yang natural, biar penampilan kita enggak terlalu norak.

Nah biar enggak makin ribet, kita bisa gunakan warna contour sebagai warna eyeshadow kita, lho!

Aplikasikan aja di bagian seluruh kelopak mata. Jangan lupa untuk gunakan sedikit lebih tebal di bagian outer mata, biar terlihat lebih berdimensi.

7. Eyeliner

Gaya makeup ala Leo

Nah, ini yang kita tunggu-tunggu, Leo!

Biar penampilan bold, kita bisa aplikasikan eyeliner dengan bentuk cat eyes, sehingga mata kita terlihat lebih tajam, nih.

Sebisa mungkin, cari eyeliner dengan formula liquid atau pen yang bisa memberikan kesan eyeliner lebih tebal dan mencuri perhatian!

8. Highlighter

Gaya makeup ala Leo

Sambil nunggu eyeliner kering, kita bisa pakai highlighter dulu, girls.

Untuk bagian highlighter, kita bisa aplikasikan di tulang hidung, batang hidung, dan bagian atas bibir untuk memberikan kesan wajah yang glowing alami.

9. Maskara

Sehabis eyeliner kering, kita bisa langsung jepit bulu mata dan aplikasikan maskara, deh!

10. Double layer lipstik

Gaya makeup ala Leo

Terakhir untuk bagian bibir, kita bisa campurkan dua warna, yaitu satu warna dasar nude dan satu lagi warna yang lebih bold, seperti warna merah gelap!

Pertama, aplikasikan warna dasar nude ke seluruh bibir. Lalu aplikasikan warna yang lebih gelap hanya ke bagian dalam bibir kita untuk memberikan kesan gradasi sempurna!

And it's done!

Gimana Leo, makeup ini makeup kita banget kan?

(*)

 

Baca Juga: Enggak Perlu Ribet, Ini 3 Cara Mudah Buat Ubah Penampilan. Wajib Coba!