6 Drama Korea Seru untuk Mengisi Waktu Luang di Bulan September 2020!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 1 September 2020 | 20:56 WIB
Drama More Than Friends (hancinema)

Baca Juga: 10 Drama Korea yang Terpaksa Hentikan Syuting karena COVID-19

More than Friends

Drama More Than Friends

Mana nih, penggemarnya Ong Seongwu?

Mantan kontestan 'Produce 101' dan anggota 'Wanna One' ini bakal bermain di drama 'More than Friends' bersama Shin Yeeun, lho!

Drama ini menceritakan kesalahpahaman yang bikin Lee Soo (Ong Seongwu) dan Kyung Wooyeon (Shin Yeeun) saling memendam rasa terhadap satu sama lain selama lebih dari 10 tahun.

Lee Soo sendiri merupakan seorang fotografer yang menarik, sedangkan Wooyeon menekuni bidang kaligrafi dan sudah naksir Lee Soo sejak usianya 18 tahun.

Drama ini akan bisa ditonton di JTBC pada September 2020, dengan jadwal yang belum pasti akibat gelombang kedua pandemi.

Oh! Samkwang Villa

'Oh! Samkwang Villa' atau 'Homemade Love Story' menceritakan kehidupan orang-orang yang tinggal di vila Samkwang.

Ada Woo Jaehee (Lee Jangwoo) yang bekerja sebagai arsitek dan ayahnya, Woo Junghoo (Jung Bosuk) mengelola sebuah perusahaan besar, tapi hubungan mereka enggak begitu baik.

Jaehee pun bertemu dengan Lee Bit Chaewoon (Jin Kijoo) yang bekerja untuk sebuah toko desain interior dan rupanya sama-sama tinggal di vila Samkwang seperti Jaehee.

Drama ini bakal tayang di KBS2 mulai September 2020.

(*)