Bahaya! 3 Kandungan Skincare Ini Enggak Boleh Dipakai di Pagi Hari

By Marcella Oktania, Kamis, 17 September 2020 | 08:00 WIB
Ilustrasi memakai skincare (nit.pt)

CewekBanget.ID - Ngomongin soal skincarekita memang mesti tahu kandungan apa aja yang cocok untuk kebutuhan kulit kita.

Namun, kita juga wajib tahu apakah kandungan skincare tertentu bisa bekerja dengan baik di pagi hari atau malam hari.

Contohnya, 3 kandungan skincare ini ternyata berbahaya buat kulit ketika dipakai di pagi hari, lho!

Makanya, jangan gunakan 3 kandungan skincare ini di pagi hari, ya!

Baca Juga: 5 Kandungan Kekinian dalam Pelembap yang Bikin Kulit Cerah & Glowing!

Retinol

Vitamin A atau yang lebih dikenal dengan nama retinol bermolekul kecil ini punya kandungan antioksidan dan eksfoliasi yang bisa mempercepat perubahan sel, memproduksi kolagen, dan menghilangkan noda hitam.

Retinol sendiri boleh dipakai di pagi hari, kalau kita enggak menggunakan vitamin C di pagi hari dan tetap memakai sunscreen.

Namun buat kita yang punya kulit sensitif, retinol sama sekali enggak boleh dipakai di pagi hari, karena sinar matahari bisa mengiritasi.

Selain itu, retinol juga punya sifat yang enggak stabil dan bisa jadi enggak maksimal ketika terekspos udara dan cahaya.