Hindari Mandi di 3 Waktu Paling Berbahaya Ini, Bisa Sebabkan Kematian?

By Marcella Oktania, Senin, 12 Oktober 2020 | 08:00 WIB
Ilustrasi mandi (popculture.com)

CewekBanget.ID - Buat menjaga kebersihan, hal yang biasa kita lakukan adalah mandi.

Mandi memang bisa dilakukan kapan aja dan setiap orang punya waktu berbeda-beda untuk mandi.

Namun tahukah kamu kalau sebenarnya kita enggak bisa sembarangan mandi, karena ada waktu-waktu tertentu yang lebih berbahaya dan bisa sebabkan kematian?

Untuk itu, sebaiknya hindari mandi di 3 waktu paling berbahaya ini, ya!

Baca Juga: Jangan Berani Mandi Saat Hujan. Bisa Sebabkan Kematian Mendadak!

 

Tengah hari

Jangan pernah mandi di tengah hari, yaitu ketika di siang hingga sebelum sore hari, karena benar-benar percuma!

Kita memang merasa kotor, tapi ketika kita mandi di tengah hari, bisa jadi kita terekspos kotoran lagi di sisa hari, yang menyebabkan kita seharusnya mandi lebih malam lagi.

Kalau memang mandi di tengah hari, pastikan kita tetap di rumah aja tanpa kegiatan yang bisa membuat tubuh kita kotor.

Kita juga bisa mandi lagi di malam hari, kok!

Malam hari

Selain tengah hari, malam hari juga bukan waktu yang tepat buat mandi, apalagi kalau kita suka banget mandi dalam durasi yang lama.

Menurut ahli tidur, Sujay Kansagra yang dikutip dari Bustle, sebaiknya mandi malam hanya dibatasi maksimal hingga 15 menit aja.

Lebih dari itu, tubuh bakalan makin berenergi, yang bikin kita malah makin sulit tertidur di malam hari.

Kalau kita enggak yakin berapa lama kita mandi, lebih baik jangan coba-coba mandi di malam hari, deh!

Baca Juga: Durasi Mandi yang Sehat Itu Selama 10 Menit! Jangan Buru-buru Makanya!

Ilustrasi mandi

Saat sudah mandi

Buat orang Indonesia, mandi sehari dua kali, yaitu di pagi dan sore hari memang hal yang lumrah.

Namun ternyata kebiasaan ini bisa berbahaya, lho!

Menurut Spesialis Dermatologi dari Manhattan, Susan Bard, MD, ternyata mandi terlalu sering di satu hari yang sama bisa membuat kulit jadi kering dan gatal.

Kalau memang mau mandi lebih dari sekali dalam sehari, pastikan untuk selalu menggunakan pelembap setelah selesai mandi dan jangan gunakan air panas berlebihan.

(*)

Baca Juga: Jangan Tutup Pintu Kamar Mandi Kalau Enggak Mau 3 Hal Ini Terjadi!