17. Membandingkan harga sebelum membeli
Kebiasaan ini iajib kita lakukan dari sekarang, deh!
Dengan membandingkan harga sebelum membeli, kita bakalan menghemat banyak uang!
18. Enggak perlu beli barang dari brand terkenal
Brand terkenal bakalan punya kualitas yang lebih baik? Enggak juga.
Dalam segala hal, brand terkenal bisa jadi punya kualitas yang sama aja dengan brand yang kurang terkenal, kok.
Kalau kualitasnya sama, kenapa kita harus beli yang lebih mahal?
Baca Juga: Ini 5 Cara Ampuh Berhenti Menghamburkan Uang Saat di Rumah Aja!
19. Gunakan transportasi umum
Buat kita yang sudah bisa bawa kendaraan sendiri, pasti tahu betapa capeknya mengendarai kendaraan sendiri dan betapa banyak uang yang bisa kita habiskan buat mengisi bensin.
Kalau kita hitung-hitung, sebenarnya transportasi umum jauh lebih murah, lho!
20. Selalu bawa minum sendiri
Ke manapun kita pergi, pastikan bawa botol minum yang telah diisi penuh air, ya.
Dengan begitu saat kehausan di manapun kita berada, kita enggak perlu membeli air, deh.
21. Barter
Walaupun sudah bukan jadi transaksi resmi, tapi enggak bisa dimungkiri kalau barter masih tetap bisa kita lakukan di zaman modern seperti sekarang.
Intinya, selama kita dan orang lain mau melakukan barter dengan nilai yang seimbang, kenapa enggak?
22. Simpan uang receh
Uang receh memang nilainya sedikit. Namun kalau kita selalu mengumpulkan uang receh, alhasil nilainya bisa jadi besar.
Ingat, bahkan ada petani yang berhasil beli mobil karena mengumpulkan uang receh!
23. Kurangi ke mall
Mall adalah tempat paling asyik buat menghibur diri, tapi paling menyedot uang kita juga.
Saking banyaknya toko, kita jadi pengin membeli segala hal yang kita lihat di mall!
24. Beli kualitas, bukan kuantitas
Daripada kita sengaja membeli HP yang murah, lebih baik tabung uang kita untuk membeli HP yang lebih mahal.
Dengan begitu, HP bakalan bertahan lebih lama dan dengan kualitas yang lebih baik pula.
Ini bisa kita terapkan untuk membeli hal yang lainnya juga, lho!
25. Jangan beli sesuatu ketika lagi stres
Kita bakalan lebih gampang mengeluarkan uang ketika lagi merasa stres, sedih, dan marah. Tujuannya adalah untuk membuat kita jadi lebih baik.
Padahal ini cuma bikin kita membuang uang sia-sia, karena biasanya hal yang kita beli adalah hal yang enggak berguna!
(*)
Baca Juga: Urutan Golongan Darah yang Paling Gampang Buat Nabung. AB Kalau Ada Mau Aja Nih!