Kepoin 5 Fakta Park Eun Seok, Pemeran Guru Olahraga di 'Penthouse'!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Senin, 7 Desember 2020 | 20:40 WIB
Park Eun Seok - drama 'Penthouse' (Kolase hancinema)

CewekBanget.ID - Siapa nih di antara kalian yang nonton drama Penthouse?

Salah satu drama on going yang berhasil mencuri perhatian para penontonnya ini punya rating yang cukup baik, lho.

Salah satu pemain yang cukup mencuri perhatian adalah Park Eun Seok.

Baca Juga: Pasien Covid-19 Bisa Ikut Pilkada 2020? Yuk Simak Info dan Tata Caranya!

Park Eun Seok berperan sebagai guru olah raga bernama Gu Ho Dong.

Penampilan Gu Ho Dong pasti ikonik banget nih, dia punya rambut yang panjang, berkumis tipis, dan berkacamata.

Nah, yuk kepoin fakta tentang Park Eun Seok, girls!

Baca Juga: Kini Ada Fitur di YouTube yang Bikin Netizen Kapok Kasih Hate Comment!

Hampir usia kepala 4

Park Eun Seok lahir pada 10 Februari 1984, jadi tahun ini ia berusia 36 tahun atau 37 tahun menurut perhitungan Korea lho.

Baca Juga: BREAKING: Mantan Wagub DKI Jakarta Sandiaga Uno Positif COVID-19

Drama 'Penthouse'

Punya dua peran di 'Penthouse'

Dalam karakter drama ini, Park Eun Seok berperan sebagai guru olah raga bernama Gu Ho Dong dan kakak angkat dari Anna Lee atau Min Seol Ah.

Peran sebagai Logan Lee awalnya diberikn kepada Ha Seok Jin, tapi ia menolak dan pihak produksi kemudian memberikan peran tersebut pada Park Eun Seok.

Jago bahasa Inggris

Yup, Park Eun Seok jago banget kalau disuruh buat berbicara bahasa Inggris.

Pasalnya, selama 15 tahun ia tinggal di Amerika bersama dengan orang tuanya.

Bagian dari Hunus Entertainment

Park Eun Seok bernaung di bawah agensi JS Pictures.

Agensi tersebut juga menaungi Yoon Hyun Min, Lee Da Hee, Yoon So Yi, dan lainnya.

Baca Juga: Lagi Merayakan Ulang Tahun ke-22, Yuk Kepoin 4 Groupnya Lee Hangyul!

Debut akting 2010

Park Eun Seok

Park Eun Seok debut sebagai aktor sebagai pemain pendukung di drama Athena: Goddess of War.

Di tahun 2019, ia sukses mencuri perhatian saat bermain di drama Doctor Prisoner.

Semoga drama Penthouse makin mengibarkan namanya, ya!

(*)