Pencinta Sneakers? Ini 5 Jenis Sneakers yang Wajib Kita Miliki!

By Marcella Oktania, Rabu, 20 Januari 2021 | 08:00 WIB
Jenis sneakers yang harus kita miliki (kolase)

CewekBanget.ID - Siapa bilang cuma baju, celana, rok, atau dress aja yang perlu kita perhatikan?

Kita juga perlu memperhatikan sepatu yang kita gunakan, girls!

Salah satu sepatu yang bisa kita miliki adalah sneakers.

Baca Juga: Ini 4 Jenis Tren Topi Tahun 2021, Lebih Stylish & Fashionable!

Walaupun tampilannya lebih kasual, sneakers ini wajib banget dimiliki semua cewek.

Namun buat kita yang lebih memilih sneakers atau bahkan pencinta sneakers, kita wajib banget punya 5 jenis sneakers ini!

High top

High top sneakers

High top adalah sneakers yang menutupi bagian mata kaki kita.

High top sendiri biasanya kita pakai untuk berolahraga, biar bisa mengurangi peluang terkilir.

Namun, high top juga wajib kita miliki kalau pengin punya gaya yang cool dan badass!

Low top

Low top sneakers

Selain high top, jelas aja kita juga butuh low top!

Kebalikan dari high top, low top enggak bakalan menutupi mata kaki kita, sehingga tampilannya terlihat lebih santai dan kasual.

Pas banget dipakai buat segala situasi, terutama kalau kita pengin jalan-jalan dalam waktu yang lama.

Slip on sneakers

Slip on sneakers

Sneakers yang satu ini pas banget untuk gaya simpel, tapi tetap sophisticated, lho!

Untuk tampilan yang keren, slip on sneakers dengan warna hitam putih bisa jadi pilihan yang terbaik.

Baca Juga: Inspirasi 7 Gaya Kasual Chic ala Saskia Chadwick Pakai Sneakers!

White sneakers

White sneakers

Apapun bentuk dan jjenisnya, sneakers dengan warna putih itu harus banget kita miliki!

Warna putih sendiri bisa dipakai untuk gaya fashion apapun dan bisa dipadu dengan warna apapun, sehingga bakalan gampang banget di mix and match.

Statement sneakers

Statement sneakers

Sneakers yang satu ini bakalan menjadikan penampilan kita adalah diri kita yang sebenarnya!

Kita bisa coba gunakan sneakers dengan campuran warna yang bold, suede sneakers yang cool, ataupun sneakers dengan glitter yang banyak.

Intinya, sneakers ini adalah jenis sneakers 'gila' yang bisa mengekspresikan diri kita secara bebas!

(*)

 

Baca Juga: 4 Outfit Putih ala Nabilah Dozan, Selebgram & Putri Willy Dozan!