CewekBanget.ID - Happy birthday Hwang in Yeop!
Hari ini, aktor yang naik daun setelah 18 Again itu sedang merayakan ulang tahunnya yang ke-30 tahun atau 31 tahun menurut perhitungan usia Korea.
Hwang In Yeop bisa dibilang sebagai aktor rookie karena baru melakukan debut akting di tahun 2018.
Saat ini, ia bernaung di bawah agensi KeyEast Entertainment, salah satu agensi aktor Korea kenamaan sekaligus anak perusahaan dari SM Entertainment.
Baca Juga: Warna Keberuntungan Buat Tiap Shio di Tahun Kerbau Logam 2021
Nah, sambil menunggu tiap episode baru True Beauty, enggak ada salahnya nih buat nontonin drama lain Hwang In Yeop.
Apa aja sih drama yang pernah ia bintangi? Yuk cari tahu!