BREAKING: Nunuk Nuraini, Peracik Bumbu Indomie, Meninggal Dunia

By Tiara Harum Pramesti, Rabu, 27 Januari 2021 | 21:11 WIB
Nunuk Nuraini penemu bumbu Indomie (foto: tribunnews)

CewekBanget.ID - Pencipta bumbu mi instan Indomie dikabarkan meninggal dunia. 

Nunuk Nuraini, sosok peracik bumbu Indomie tutup usia pada Rabu (27/01/2021).

Sampai kabar ini diterbitkan, penyebab meninggalnya ibu Nunuk Nuraini masih belum diketahui. 

Baca Juga: 3 Alasan Kita Wajib Coba Dua Rasa Baru Indomie, ‘Real Meat’!

Ucapan bela sungkawa berdatangan 

Akun twitter @lailadimyati jadi salah satu akun yang membagikan kabar duka meninggalnya Nunuk Nuraini.

Cuitan kabar duka ini telah di-retweet sebanyak 5.700 kali, dan dipenuhi ucapan bela sungkawa dari warga twitter

Salah satu kolega meralat waktu wafat Nunuk Nuraini

Pada kolom komentar, salah satu akun mengoreksi jam wafat Nunuk Nuraini, sebelumnya ditulis pukul 02.55 pagi diralat menjadi pukul 14.55 siang WIB. 

Nunuk Nuraini Flavor Development Manager PT Indofood

Indomie goreng jadi favorit masyarakat

Mi instan jadi salah satu bahan pangan yang enggak bisa lepas dari masyarakat Indonesia. 

Apa lagi bagi anak kos, Indomie udah seperti teman akrab dikala tanggal tua.   

Jarang tampil di depan publik, Nunuk Nuraini merupakan Flavor Development Manager PT Indofood.

Baca Juga: Selain Donat, Ini 4 Kreasi Makanan Paling Unik dari Indomie Goreng

Terhitung sudah 26 tahun Nunuk Nuraini mengembangkan rasa Indomie, dengan varian-varian yang terus bertambah. 

Mendiang Nunuk Nuraini merupakan lulusan teknologi pangan di Universitas Padjajaran Bandung.

Pantas aja ya, jago bikin rasa yang enak. 

Penemuan bumbu melaui trial and eror 

Bumbu Indomie legendaris

Akun twitter @Syahbanu mengungkap sosoknya sekitar pertengahan 2020 saat dia bertemu Nunuk Nuraini pada peluncuran rasa baru Indomie di Jakarta.

Hingga bikin masyarakat jadi kepo, awal penemuan bumbu Indomie ini. 

Menurut Syahbanu, Nunuk Nuraini memang sosok yang enggak pengin tampil di depan publik dan lebih suka di belakang layar meracik bumbu. 

Baca Juga: 4 Alasan Ini Bikin Kita Pantang Konsumsi Mi Instan Berlebihan Lagi!

Bumbu original Indomie diracik dengan bahan alami dan tradisional melalui trial and eror, Nunuk Nuraini menjelaskan pada sesi wawancaranya. 

Awalnya racikan bumbu dibuat dalam skala kecil,.

Setelah didapat rasa yang pas, baru dibuat dalam skala besar. 

Kerja keras Nunuk Nuraini ini membuahkan hasil gemilang lho, girls. 

Buktinya Indomie masuk dalam 25 mi instan yang memiliki cita rasa terenak di dunia, versi LA Times. 

Selamat jalan Ibu Nunuk Nuraini, jasamu takkan tergantikan. 

(*)