CewekBanget.ID - Perasaan kita pasti jadi campur aduk ya ketika tahu pacar masih sayang sama mantannya. Rasa kesal, sedih, pengin marah pasti campur aduk jadi satu.
Hubungan yang semula baik-baik saja bisa jadi memburuk karena masalah ini nih.
Sebelum gegabah langsung marah-marah ke pacar, mending tahan dulu dan coba untuk tenang.
Baca Juga: Penampilan 4 Putri Seleb Indonesia Hadiri Pernikahan Orang Tuanya!
Yup! walaupun sulit, kita harus tenang biar bisa lebih mudah mencari tahu alasan pacar menyembunyikan hal ini.
Ketika tahu pacar masih sayang sama mantan, ini 4 hal yang sebaiknya kita lakukan, girls.
Psstt.. salah satunya dengan coba bicara dan tanyakan ke pacar, ya.
Beri waktu untuk menenangkan diri
Tentu saja, kenyataan pacar masih sayang mantan pasti bikin kita kesal pada awalnya.
Makanya, pertama-tama kita perlu menenangkan diri dan mendinginkan suasana dulu.
Kalau memang kita merasa sakit hati dan perlu waktu sendiri, bilang sama pacar buat memberi kita waktu untuk sendiri dan berpikir.
Kalau suasana sudah lebih baik dan dingin, baru deh kita ajak pacar bicara berdua.
Baca Juga: 4 Gaya Santai Putri Ikke Nurjanah, Siti Adira Kania, Pakai Loungewear!
Coba bicara dan tanyakan alasan ke pacar
Setelah suasana lebih baik dan ada waktu yang tepat buat ketemu pacar, coba untuk bicara dan tanyakan alasan pacar masih menyimpan perasaan sama mantannya, padahal sudah pacaran sama kita.
Kita pun harus siap sama semua jawaban dan penjelasan yang pacar berikan, ya.
Tentunya, kita juga harus menanyakan hal ini dengan cara yang baik dan jangan terbawa emosi, biar semuanya enggak semakin runyam.
Tanyakan ke diri sendiri, "gimana perasaan kita sekarang?"
Setelah tahu kenyataan pacar masih suka sama mantannya, selain ajak bicara pacar, penting juga kita ajak 'ngobrol' diri kita sendiri.
Yup! tanya juga ke diri sendiri gimana perasaan kita sama pacar sekarang? Apa masih sama kayak sebelum dia ngasih tau hal itu atau enggak?
Kita juga perlu meyakinkan diri, apa kita masih bisa menerima pacar setelah tahu kalau ternyata dia masih sayang sama mantannya?
Waktu untuk 'ngobrol' sama diri sendiri ini jadi cara biar kedepannya enggak ada sesuatu yang mengganjal di hati.
Baca Juga: Hadiri Pernikahan Sang Mama, Begini Penampilan Manis Siti Adira Kania!
4. Yuk, cari jalan keluarnya!
Girls, setiap masalah pasti ada jalan keluarnya, termasuk masalah kita yang satu ini.
Setelah memikirkan matang-matang dengan kepala dingin, walaupun sulit, tapi kita harus bisa memutuskan apa yang mau kita lakukan ke depannya.
Kalau memang alasan pacar masuk akal dan cenderung ke arah positif, coba lanjutkan hubungan.
Tapi, kalau alasan pacar cenderung negatif dan merugikan kita, mending pikirkan lagi mau lanjut atau enggak sama pacar.
Baca Juga: 6 Idol KPop Ini Pernah Disebut dalam Kontroversi Han Seo Hee!
Jangan lupa girls, hubungan yang sedang dijalani harus bisa membawa kebahagiaan buat kedua belah pihak.
Kalau memang sudah enggak bisa, sebaiknya kita enggak memaksakannya,
Semangat girls! Kita pasti bisa melewati ini, kok.
(*)