Pasalnya, air hangat dapat membuat kelembapan rambut hilang.
Jadi, sebaiknya cuci rambut dengan air dingin yang dapat menjaga kelembapan alami rambut.
Terlalu Keras Memijit Kepala
Terlalu keras memijat kepala saat mencuci rambut bukan saja menjadikan rambut rusak, tapi akan membuat rambut cepat rontok.
Baca Juga: 7 Kebiasaan Sehabis Keramas Ini Ternyata Merusak Rambut Kita!
Kulit kepala kita enggak sekotor yang kita kira kok, jadi perlakukanlah kulit kepala dengan lembut.
Jangan gunakan tekanan yang terlalu kuat, ya!
Sampo Enggak Cocok
Menggunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut kita adalah salah satu cara yang bisa dilakukan agar kesehatan rambut tetap terjaga.
Jika kita memiliki kulit kepala berminyak, gunakan sampo berlabel clarifying yang ringan tanpa tambahan pelembap apapun.