Coba Taburkan Baking Soda ke Kasur dan Rasakan Manfaat Penting Ini!

By None, Rabu, 24 Februari 2021 | 11:45 WIB
baking soda (berkeleywillness.com)

CewekBanget.ID - Buat kita yang suka rebahan, enggak bisa dimungkiri lagi kalau kasur memang sudah seperti sahabat baik kita.

Sebisa mungkin, apapun kita lakukan di kasur, entah itu belajar hingga scrolling media sosial semalaman.

Eits, tapi pernah kepikiran enggak kalau kasur bisa sangat kotor kalau kita tiduri terus dan melakukan aktivitas di atasnya?

Baca Juga: Singkirkan 5 Barang Ini dari Kasur Sebelum Tidur Kalau Mau Nyenyak!

Terkadang, sapu lidi dan vacuum cleaner enggak cukup untuk membersihkannya.

Kita butuh sesuatu yang lebih kuat lagi, seperti baking soda!

Baking soda untuk membersihkan kasur

Biasanya soda kue atau baking soda dipakai untuk urusan dapur, tapi coba kali ini memanfaatkannya untuk membersihkan debu dan noda kasur.

Caranya pun gampang banget, lho!

Pertama, siapkan baking soda dan lepas semua bed cover dan singkirkan selimut.

Setelah itu, taburkan bubuk baking soda secara merata di atas kasur menggunakan ayakan.

Kita juga bisa menambahkan 10-15 tetes minyak esensial ke atas permukaan kasur.

Baca Juga: Pakai Kemoceng & 8 Kesalahan Membersihkan Rumah yang Justru Bikin Makin Kotor!