CewekBanget.ID - Awal bulan Maret ini, sudah ada deretan group musik dan musisi KPop yang siap luncurkan karya terbaru mereka.
Tentu saja, awal tahun jadi waktu yang tepat untuk mulai mengenalkan lagu-lagu baru pada penggemar kan girls?
Sederet nama-nama yang populer juga termasuk dalam daftarnya lho.
Langsung cek aja nih, daftar nama musisi dan group rangkuman cewekbanget.id yang siap ramaikan tangga lagu Korean Pop!
ATEEZ - 1 Maret
Boy group ATEEZ mengawali deretan comeback musisi Korea bulan Maret.
ATEEZ luncurkan album terbarunya bertajuk ZERO: FEVER Part.2, dengan title track Fireworks (I'm The One).
VERIVERY - 2 Maret
Boy group besutan Jellyfish Entertainment, VERIVERY comeback dengan perilisan album single mereka SERIES ‘O’ ROUND 1: HALL.
Siapa nih yang udah dengerin lagunya?
Baca Juga: Sungjin dan Jae Ngasih Spoiler Lagu Comeback DAY6? Ini yang Kemudian Dilakukan My Day!
iKON - 3 Maret
Salah satu boy group yang akan bergabung dengan ajang survival musik Kingdom ini meluncurkan single digital Why Why Why pada 3 Maret 2021.
Rain - 3 Maret
Masih di tanggal yang sama solois Rain juga luncurkan album terbaru berjudul PIECES by RAIN.
Dalam albumnya, Rain juga akan berkolaborasi dengan Chungha untuk lagu berjudul Why Don't We.
Demian - 3 Maret
Disusul penyanyi muda Demian dengan perilisan singlenya A Blue not Blues, termasuk lagu utama LOVE% ft DAWN.
Baca Juga: Rayakan 17 Tahun, The Rain Buat Konser Tunggal Pertama dalam Bioskop!
Park Ji Hoon - 4 Maret
Park Ji Hoon akan merilis lagu Call U Up kolaborasinya bersama Lee Hi.
Jebolan boy group Wannaone ini juga sudah bagikan cuplikan musik video single barunya.
BDC - 8 Maret
Grup BDC melakukan comeback juga nih girls dengan mini album berjudul THE INTERSECTION : DISCOVERY.
WOW - 8 Maret
Tentunya ada grup baru juga yang akan bergabung dengan industri musik Korea.
Grup ini diberi nama WOW (Wizard of the World) besutan agensi A CONIC.
WayV - 10 Maret
Sub unit China line NCT ini juga umumkan perilisan mini album mereka berjudul Kick Back!
WayV juga sudah bagikan poster individu masing-masing member.
Baca Juga: Debut Solo, Seunghyub N.Flying Rilis Video Musik Clicker! Keren!
GHOST9 - 11 Maret
Bulan Maret juga diramaikan dengan rilisnya mini album terbaru boy group GHOST9, dengan judul NOW: Where We Are, Here.
Rose 'BLACKPINK' - 12 Maret
Satu lagi yang sudah dinanti penggemar sejak lama nih, girls.
Album untuk debut solo Rose ini akan resmi dirilis 12 Maret mendatang.
Can't wait!
PENTAGON - 15 Maret
PENTAGON dari CUBE Entertainment juga jadi salah satu dari deretan boy group yang akan comeback.
Nantikan mini album PENTAGON bertajuk LOVE or TAKE.
Baca Juga: WOODZ (Cho Seungyoun) Ramaikan Comeback KPop Bulan November!
WOODZ - 15 Maret
WOODZ atau Cho Seungyoun juga menyusul berikan kejutan dengan perilisan single album baru berjudul SET.
OMEGA X - 15 Maret
Debut boy group satu ini jelas bikin penasaran banget!
Pasalnya SPIRE Entertainment enggak umumkan siapa nama-nama 11 member mereka.
Sebaliknya hanya memberi clue kalau member berasal dari mantan anggota ajang survival!
Bisa nebak kira-kira siapa saja membernya?
Ciipher - 15 Maret
Boy group pertama besutan Rain's Company akan memulai debutnya di tanggal 15 Maret mendatang.
Wah, penasaran banget nih dengan boy group baru Ciipher!
Baca Juga: Donghae 'Super Junior' Ditunjuk Jadi Duta Kehormatan Yayasan Onkologi Anak Indonesia
Super Junior -16 Maret
Boy Group kawakan Super Junior akan ramaikan coomeback tahun ini.
Dengan album ke-10 mereka yang diberi judul The Renaissance.
Semoga kali ini tanggal rilisnya enggak mundur lagi ya girls.
MIRAE - 17 Maret
Boy group MIRAE dengan salah satu membernya Son Dong Pyo akan memulai debutnya 17 Maret ini.
MIRAE akan perkenalkan lagu-lagunya lewat mini album KILLA.
TREASURE - 31 Maret
Bulan Maret 2021 akan ditutup dengan perilisan album debut album Jepang TREASURE.
Album ini diberi judul The First Step: TREASURE EFFECT.
Baca Juga: TREASURE Resmi Debut! Intip MV 'BOY' dan Cari Tahu Alasannya Punya Dua Leader
Eitss, belum selesai!
Jangan lupa kita juga wajib nantikan full album ke-5 IU berjudul BYLAC, yang akan segera umumkan tanggal perilisan.
Gimana girls, udah enggak sabar nungguin comeback dan debut musisi KPop yang mana nih?
(*)