Tips Pakai AC di Rumah Namun Biaya Listrik Enggak Bengkak. Hemat Nih!

By None, Rabu, 3 Maret 2021 | 21:05 WIB
Ilustrasi AC (foto : airple.com.sg)

Sesuaikan durasi penggunaan dengan kebutuhan

Kebiasaan pengguna dalam menggunakan AC sering kali tidak bijak.

Sebagian orang tidak langsung mematikan AC setelah digunakan dan menyalakan AC jauh sebelum waktu tidur.

Tentu saja kebiasaan ini dapat menyebabkan tagihan listrik membengkak karena semakin lama AC dinyalakan maka akan semakin mahal pula tagihan listriknya.

Baca Juga: #SheSaidThings Kalau Bisa Mengubah Satu Hal dari Diri, Bakalan...

Lakukan perawatan rutin tiga bulan sekali

Sebagian orang masih menganggap remeh pentingnya menyervis AC secara rutin tiga bulan sekali.

Pasalnya jika menurut mereka AC masih bisa digunakan dan masih dingin, itu berarti menyervis tidak dibutuhkan lagi.

Padahal, perawatan AC sangat penting untuk mencegah kerusakan dini sekaligus menghemat penggunaan AC.

Hal ini dikarenakan AC yang kotor akan membuat daya listrik yang dibutuhkan juga semakin tinggi.

Artikel Ini Sudah Tayang di Grid.ID dengan Judul "AC Bisa Menjadi Penyebab Tagihan Listrik yang Membengkak, Simak Tips-tips Berhemat Berikut Ini!."

(*)