CewekBanget.ID - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan segera menikah.
Segala rangkaian acara pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar pun sudah dilakukan.
Seluruh keluarga Aurel Hermansyah pun turut hadir, termasuk mimi Krisdayanti.
Baca Juga: Josephine Firmstone Bocorin Tips Makeup Sehari-hari yang Simpel, Intip Yuk!
Baru-baru ini Aurel Hermansyah mengunggah foto dirinya bersama dengan mimi Krisdayanti.
Dalam foto Instagram yang diunggah pada Selasa, (23/8) lewat Instagram pribadinya, Aurel Hermansyah mengungkapkan rasa terima kasihnya pada mimi Krisdayanti karena sudah datang ke rangkaian acara menjelang pernikahannya.
Enggak ketinggalan, Aurel Hermansyah juga meminta pada netizen untuk enggak lagi berkomentar soal hubungannya dengan mimi.
Ternyata hal tersebut sebuah pesan dari Krisdayanti kepada anak sulungnya.
Serta Krisdayanti juga mengaku bersyukur bahwa anaknya bisa menyampaikan terima kasih melalui media sosial.
"Jadi tadi pagi saya berangkat kantor melihat memang posting-an dia di instagram karena di tagging sama Aurel.
Itu bentuk syukurnya Aurel dan saya juga tau kok," kata Krisdayanti di kediamannya, kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2021).