Scarlett Acne Serum - Rp 74.000
Brand buatan Felicya Angelista yang lagi digandrungi banyak selebgram ini enggak boleh ketinggalan buat kita cobain, deh.
Dengan kandungan tea tree leaf water, salicylic acid, jeju centella asiatica, liqorice extract, dan vitamin C, enggak heran kalau serum Scarlett ini bisa sembuhkan jerawat, meregenerasi kulit, menenangkan kulit, dan menghaluskan kulit.
Berkat kandungan vitamin c dan liqorice extract-nya, serum ini juga bisa mencerahkan kulit wajah dan membantu untuk mengontrol sebum berlebih.
Baca Juga: 3 Pilihan Serum Avoskin yang Cepat Atasi Bekas Jerawat Membandel!
Pinklab.co Anti Acne & Pore Minimizer Serum - Rp 180.000
Walaupun enggak ditulis secara rinci kandungannya, tapi serum dari Pinklab.co ini dibuat dari bahan antibakteri, ekstrak tumbuhan, dan vitamin yang berfungsi untuk mengurangi kemerahan, mencegah jerawat, dan menyembuhkan kulit sensitif.
Selain itu sesuai namanya, serum ini juga bisa menghilangkan sel kulit mati, mengecilkan pori-pori, hingga mencegah produksi sebum berlebih yang bikin jerawat bisa berkurang drastis!
Produk ini diklaim juga bisa membuat kulit wajah lebih cerah, halus, dan lembut, lho.
(*)
Baca Juga: Ini 3 Kunci Utama Memakai Serum Wajah Agar Bekerja Makismal!