CewekBanget.ID - Aloe vera atau lidah buaya telah dikenal memiliki banyak banget manfaat, khususnya bagi kecantikan.
Gel lidah buaya sering digunakan untuk perawatan kulit karena kandungannya yang sehat, melembapkan, dan menyejukkan.
Tapi tahu enggak manfaat lidah buaya untuk kesehatan nih, girls? Kepoin yuk!
Baca Juga: Rekomendasi 3 Gel Lidah Buaya Buatan Lokal di Bawah 30 Ribu!
Mengobati Luka Bakar
Gel lidah buaya yang sejuk dapat mengobati dan meredakan luka bakar.
Lidah buaya dapat menyembuhkan luka lebih cepat dari krim sulfadiazine dan meredakan nyeri, ditambah lagi harganya murah dan tanamannya bisa kita tanam sendiri.
Meski penelitian lebih lanjut masih dibutuhkan, manfaat gel lidah buaya untuk mengatasi luka bakar telah terbukti sampai sejauh ini.
Selain luka, kita juga bisa mengatasi bekas sunburn dengan mengoleskan gel lidah buaya pada area yang terbakar beberapa kali dalam sehari, tapi jangan lupa konsultasi dulu ke dokter ya.
Meningkatkan Kesehatan Pencernaan
Mengonsumsi lidah buaya dapat bermanfaat bagi kesehatan pencernaan kita serta meredakan irritable bowel syndrome (IBS).
Selain itu, lidah buaya dapat mencegah pertumbuhan bakteri H. pylori yang kerap ditemukan pada sistem pencernaan dan bisa menyebabkan bisul.
Tapi hal ini cuma berlaku untuk tumbuhan aloe vera ya, karena tanaman aloe jenis lain bisa jadi justru beracun dan enggak boleh dikonsumsi.
Baca Juga: Pakai Lidah Buaya dan 4 Cara Perawatan Lainnya untuk Bulu Mata
Melindungi Mulut
Lidah buaya juga bisa menjadi pengganti mouthwash dan pasta gigi untuk menjaga kesehatan mulut.
Pasta gigi aloe vera rupanya dapat mengurangi kadar candida, plak, dan gingivitis pada mulut lebih efektif ketimbang pasta gigi berbahan triclosan.
Lidah buaya mengandung banyak bahan alami, termasuk dosis vitamin C yang sehat dan dapat menangkal plak.
Kita juga bisa menggunakan gel lidah buaya kalau kita mengalami masalah gusi bengkak atau berdarah.
Meredakan Heartburn
Heartburn biasanya disebabkan oleh gangguan pencernaan gastroesophageal reflux disease (GERD).
Nah, ternyata aloe vera dapat mengatasi masalah tersebut.
Dilansir dari Healthline, penelitian pada 2010 menunjukkan bahwa mengonsumsi 1-3 ons gel lidah buaya saat waktu makan dapat mengurangi tingkat keparahan GERD.
Baca Juga: Kulit Kepala Gatal? Yuk Atasi dengan 4 Bahan Alami Ini, Girls!
Mengurangi Kadar Gula Darah
Fyi, mengonsumsi 2 sendok makan jus lidah buaya per hari dapat mengurangi kadar gula darah bagi orang dengan diabetes tipe 2.
Ini artinya lidah buaya bisa dijadikan bagian dari penanganan diabetes.
Tapi penderita diabetes yang menjalani pengobatan rendah-gula harus berhati-hati dalam mengonsumsi lidah buaya ya, karena bisa-bisa kadar gula justru berkurang drastis.
(*)