Kulit Malah Terasa Gatal Setelah Mandi? Rupanya Karena Hal Ini!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 7 April 2021 | 17:45 WIB
Ilustrasi kulit gatal (www.womenshealthmag.com)

Akibat kulit kering, akan muncul iritasi yang menyebabkan rasa gatal dan kondisi kulit lainnya, seperti eksim.

Untuk mengatasi hal ini, gunakan body lotion segera setelah mandi dan mengeringkan tubuh, ya.

 

Dermatitis Kontak

Sabun mandi yang mengandung bahan tertentu juga bisa menyebabkan iritasi dan gatal pada kulit.

Sejumlah bahan pada sabun mandi mungkin enggak cocok untuk kulit kita.

Sebaiknya hindari sabun dengan bahan seperti sodium lauryl sulfat atau parfum.

Selain sabun, kalau handuk yang kita pakai mengandung bekas detergen, pewangi, dan pelembut kain, kulit kita bakal bereaksi dengan menimbulkan rasa gatal.

 

Baca Juga: Yuk Mandi dengan Rebusan Batang Serai dan Rasakan Manfaat Ajaibnya!

Gatal Akibat Air atau Udara

Hal ini jarang terjadi, tapi kita bisa jadi gatal-gatal setelah mandi akibat aquagenicpruritus.

Fenomena tersebut terjadi saat kulit mengalami kontak dengan air atau udara lembap dan ketika kita menggaruk bagian kulit yang gatal, rasa gatal tersebut justru semakin parah.

Kalau kulit kita mengalami kemerahan, timbul benjolan, bintik, atau lecet, kulit kering dan pecah-pecah, serta kulit menjadi sedikit bersisik, segera konsultasikan kepada dokter spesialis kulit untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

 

(*)