5 Hal Ini Jadi Tanda Toxic Friendship. Tinggalkan Saja, Deh!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 26 April 2021 | 17:00 WIB
Dalam hubungan pertemanan toxic, segalanya adalah kompetisi (Foto: Paramount Pictures)

 

Membandingkan Dengan Orang Lain

Drama 'Not Yet 30'

Setiap orang punya keunikannya sendiri, dan seorang teman yang baik akan mengetahui itu sehingga dia enggak akan membandingkan kita dengan orang lain atau menilai kita kurang dari orang lain.

Dia pasti enggak menggunakan tekanan pertemanan untuk membuatmu melakukan hal-hal yang kamu enggak pengin lakukan.

Kalau teman kita justru melakukan sebaliknya, sebaiknya pertimbangkan kembali hubungan pertemanan yang bisa jadi enggak sehat itu, deh.

Baca Juga: Seperti Ini Ternyata Tanda Pertemanan yang Toxic. Ngalamin Ekggak?

Enggak Tulus Minta Maaf

Ketika kita menegur karena perilakunya, dia mengabaikannya atau meminta maaf tapi tampak enggak tulus.

Mereka cenderung memilih kalimat minta maaf yang defensif dan penuh alasan, misalnya dengan berdalih kalau mereka cuma bercanda.

Kata permintaan maaf seperti ini menunjukkan bahwa seseorang enggak terlalu peduli bagaimana tindakan mereka memengaruhi kita.

 

(*)