CewekBanget.ID - Saat kita berpuasa, enggak jarang kulit wajah jadi mudah kering karena tubuh kehilangan banyak cairan.
Dalam kondisi ini, perawatan kulit wajah yang bisa dilakukan antara lain memakai bermacam skincare yang bisa menghidrasi kulit agar #PowerUpRamadhan bisa terjaga.
Misalnya kita bisa pakai sheet mask untuk kemballikan kelembapan kulit wajah.
Baca Juga: Mau Pakai Sheet Mask? Ini 5 Hal yang Harus Kita Perhatikan, Nih!
Tapi apa hukumnya kalau kita pakai skincare khususnya masker wajah saat sedang bepuasa?
Meski digunakan di area luar kulit, namun tetap saja skincare dengan tujuan menghidrasi kebanyakan mengandung banyak air, dan akan meresap ke dalam kulit lewat pori-pori.
Simak penjelasannya girls!
Pada jaman Nabi dan Rasul penggunaan makeup atau skincare belum se-variatif saat ini, jadi perbandingan dengan hukum islam akan sedikit berbeda.
Namun ada sebuah fatwa yang menyebutkan kalau bercelak atau makeup sah-sah saja dilakukan orang yang sedang puasa.
Baca Juga: 5 Trik Jitu Biar Makeup Enggak Nempel di Masker. Jangan Salah Produk!
“Bercelak tidaklah membatalkan puasa, baik bagi lelaki maupun wanita, menurut pendapat yang paling kuat.
Menggunakan benda ini di malam hari itu lebih baik bagi orang yang puasa. Demikian pula, pengaruh dari penggunaan obat perawatan wajah, seperti sabun, minyak, dan yang lainnya, yang hanya mengenai bagian luar kulit, termasuk pacar (pewarna kuku dan rambut), makeup, dan semacamnya, semua itu boleh dilakukan oleh orang yang berpuasa.
Hanya saja, tidak boleh menggunakan makeup jika bisa membahayakan wajah. Allahu waliyyut taufiq.” (Majmu’ Fatawa Ibnu Baz, 15:260).
Dari fatwa di atas, maka bisa diambil kesimpulan produk kecantikan sejenis krim, masker atau bahkan sheetmask boleh dipakai saat berpuasa.
Sebab benda tersebut hanya mengolesi bagian luar kulit.
Dan jika pun meresap melalui pori-pori, enggak akan sampai ke dalam perut.
Baca Juga: 3 Drama Korea Terbaru yang Bagus Tapi Nyebelin Banget Karakternya!
Sehingga enggak perlu bimbang lagi ya girls kalau mau pakai sheet mask dan skincare selama jalani puasa.
(*)